Mengenal Bundle Valorant “Valiant Hero”, Layak dibeli?

Bundle Baru Valorant Valiant Hero

Valorant baru-baru ini merilis sebuah update, dimana update tersebut menampilkan Bundle Weapon terbaru, Valiant Hero dan sekaligus merilis agent baru yang bernama Iso.

Bundle Weapon tersebut memiliki design yang sangat bagus dan memiliki efek finisher untuk setiap senjatanya pada saat kill terakhir yang dilakukan oleh pemain, selain itu harga yang ditawarkan bundle tersebut cukup murah karena masuk dalam kategori “Premium Edition”.

Walaupun masuk ke dalam kategori skin “Premium Edition”, bundle tersebut memiliki bentuk dan skin yang sangat unik dibanding dengan bundle lain yang telah lama rilis. Lalu apakah bundle tersebut layak untuk dibeli?.

Simak pembahasan tersebut di bawah ini, sebelum kamu ingin membeli bundle tersebut.

Baca juga: Mengenal Agent Baru ISO Valorant, Apakah Bagus?

Apa Bundle Weapon Valorant?

Bundle Weapon pada game Valorant merupakan kumpulan senjata yang memiliki skin-skin khusus, yang di mana setiap skin tersebut memiliki keunikan masing-masing dan untuk setiap skin pada Bundle Valorant memiliki harga yang berbeda, tergantung skin dan efek yang di keluarkan.

Jika senjata tersebut memiliki efek dan finisher ketika melakukan kill terakhir maka dapat dipastikan harga pada skin di Bundle tersebut terbilang cukup mahal, berbeda dengan dengan Bundle yang hanya memiliki skin pada setiap senjata, namun tidak memiliki efek dan finisher untuk kill terakhir sehingga dapat dipastikan bundle tersebut terbilang cukup murah.

Periode Bundle Weapon di Game Valorant berbeda-berbeda tergantung dari seberapa eksklusifnya bundle tersebut.

Baca juga: Cara Ganti Password Akun Valorant dengan Mudah dan Cepat

Bundle Weapon Terbaru Valorant

Bundle Weapon Terbaru Valorant
Bundle Weapon Terbaru Valorant. Source: VCGamers

Pada patch kali ini Valorant baru saja merilis sebuah bundle yang sangat unik sekaligus memiliki finisher yang sangat keren, namun memiliki harga yang cukup murah karena masuk dalam kategori “Premium Edition”.

Bundle tersebut bernama “Valiant Hero” yang di mana memiliki skin yang terbilang baru dibanding skin-skin yang telah dirilis oleh Riot sebelumnya, apalagi animasi pada meele dari bundle ini yang sangat berbeda dari bundle lain, sehingga melee pada bundle kali ini cukup terbilang unik dan baru.

Bundle “Valiant Hero” merupakan sebuah bundle yang berkolaborasi dengan karakter Sun Go Kong, karena skin dan finisher yang dihasilkan pada bundle ini memiliki animasi Sun Go Kong pada kill terakhir saat pemain membunuh pemain lawan.

Selain itu, banner pada bundle ini juga menunjukkan adanya karakter Sun Go Kong dan melee yang pada bundle ini juga berbentuk tongkat yang bertanda bahwa melee tersebut adalah senjata ciri khas dari Sun Go Kong itu sendiri, karena pada cerita Sun Go Kong tongkat merupakan senjata dia untuk melawan para musuh.

Lalu Weapon apa saja yang masuk ke dalam Bundle “Valiant Hero” ini dan berapakah harga skin Valorant Poin untuk setiap weapon? berikut daftar Weapon dan harga yang masuk ke dalam daftar Bundle:

  • Valiant Hero Vandal = 1775 VP
  • Valiant Hero Operator = 1775 VP
  • Valiant Hero Ghost = 1775 VP
  • Valiant Hero Ares = 1775 VP
  • Spray = 325 VP
  • Player Card = 375 VP
  • Gun Buddy = 475 VP

Harga Total Bundle: 7.100 VP

Baca juga: Rekomendasi 9 Game Mirip Valorant Terbaik Sepanjang Masa

Animasi Melee Bundle Valiant Hero

Animasi Melee Valiant Hero
Animasi Melee Valiant Hero. Source: Youtube/Reven Valorant

Animasi melee pada bundle kali ini sangat bagus sekali, karena Riot memperkenalkan animasi melee Valiant Hero sebagai melee dengan animasi terbaru dalam kategori skin “Premium Edition”.

Animasi melee pada bundle ini nantinya pemain akan memegang tongkat layaknya Sun Go Kong ketika akan bertarung melawan musuh dan ketika inspect tongkat tersebut nantinya akan diputar-putar seperti layaknya Sun Go Kong, sehingga animasi tersebut tidak akan bosan jika dilihat secara terus-menerus.

Baca juga: Panduan Rank Valorant Ascendant, Immortal, dan Radiant

Apakah Bundle Tersebut Layak dibeli?

Vandal Valiant Hero
Vandal Valiant Hero. Source: Youtube/Official Valorant

Menurut kami bundle “Valiant Hero” sangat layak dibeli mengingat bundle tersebut memiliki harga yang cukup murah karena masuk ke dalam kategori “Premium Edition”.

Walaupun masuk kategori tersebut skin dan finisher ketika membunuh musuh terakhir akan mengeluarkan sebuah efek Sun Go Kong yang terlihat keren untuk dilihat dan membuat bundle tersebut memiliki rasa kategori “Exclusive Edition”.

Kami hanya menyarankan sesuai dengan apa yang kami lihat dari bundle tersebut secara subjektif, untuk membeli atau tidaknya bundle tersebut balik lagi kepada kamu, sesuai dengan preferensi masing-masing dan jangan lupa lihat bujet yang dimiliki.

Apakah sesuai dengan keinginan kamu atau tidak jangan sampai menyesal setelah membeli, alangkah baiknya lihat terlebih dahulu review yang tersebar di Youtube untuk menjadikan acuan membeli atau tidaknya bundle “Valiant Hero”.

Baca juga: Valorant Berapa GB? Spesifikasi PC 2023!

Nah, itu dia pembahasan mengenai bundle terbaru dari Valorant yaitu Valiant Hero, Apakah kamu akan membeli bundle tersebut?

Yuk top up Valorant Points dengan harga termurah dan aman hanya di VCGamers Marketplace!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!

Elqin Despua

Hanya Penikmat Game Gacha