Update Patch 1.6 Stardew Valley

Peningkatan grafik Stardew Valley

Stardew Valley baru merilis update patch 1.6 untuk PC 19 Maret 2024. Bersama update tersebut, berbagai konten dan fitur baru juga ikut ditambahkan.

Tidak hanya konten dan fitur yang baru, Stardew Valley juga melakukan peningkatan pada visual lingkungan di dalam game.

Apa saja hal baru yang ditambahkan oleh pengembang game dalam update kali ini? Yuk simak uraian singkat tentang update patch 1.6 dari game Stardew Valley di bawah ini!

Baca juga: Mengenal Festival Luau Stardew Valley

Update Patch 1.6 Stardew Valley PC

Stardew Valley menerbitkan artikel tentang detail dari update terbaru dalam game ini pada situs resmi mereka.

Artikel tersebut berisi update dari segi konten, fitur, gameplay, dan elemen penting lainnya. Berikut adalah rangkumannya:

Fitur dan Konten Baru

Update Stardew Valley - Sistem Mastery
Sistem Mastery. Source: SharkyGames/Youtube

Dari segi fitur dalam game, Stardew Valley saat ini memiliki sistem “mastery” yang bisa memberikan fasilitas dan item yang kuat untuk pemain.

Beberapa festival dan kegiatan baru juga ditambahkan, yaitu The Desert Festival, Trout Derby dan Squid Fest. Berikut adalah daftar dan konten terbarunya:

  • Tambahan tipe perternakan baru yaitu Meadowlands Farm;
  • Peta dunia untuk Ginger Island yang akan terlihat saat mengunjungi pulau;
  • Pemain dapat memelihara beberapa peliharaan sekaligus setelah mendapatkan poin hati maksimal dengan peliharaan pertama;
  • Peliharaan sekarang bisa sesekali memberikan hadiah pada pemain;
  • Pakaian khusus musim dingin untuk NPC;
  • Menambahkan seekor burung beo emas yang bisa membantu pemain menemukan semua kacang kenari di Ginger Island;
  • Mesin hadiah tambahan di rumah Lewis;
  • Misteri box tambahan;
  • Empat tanaman baru yaitu wortel, labu kuning, brokoli, dan bubuk melon;
  • Empat tempat renovasi rumah yang baru yaitu ruang makan, loteng, sudut ruangan dan rumah kecil;
  • Tambahan lebih dari 30 item baru, di antaranya adalah Fish Smoker dan Fish Jelly;
  • Pemain sekarang dapat memakaikan topi pada kucing dan anjing;
  • Fitur Animal Tab yang memungkinkan pemain melihat seluruh hewan peliharaan dan hewan ternaknya;
  • 8 Achievement baru;
  • 4 variasi kabin baru;
  • Cameo baru yang akan muncul dalam acara Maru’s 14-heart.

Peningkatan Visual dan Lingkungan di Stardew Valley

Stardew Valley Update - Peningkatan grafik
Peningkatan grafik interior rumah di Stardew Valley. Source: Mrs Smüthy/Youtube

Selain menambah berbagai fitur dan konten dalam game, Stardew Valley juga memperbarui visual lingkungan dari game ini.

Salah satu yang menjadi sorotan dalam peningkatan visual game adalah grafik dari interior bangunan yang dibuat semakin detail dan bagus. Berikut adalah rangkuman visual dan lingkungan yang ditingkatkan:

  • Penambahan air terjun;
  • Lebih banyak dekorasi untuk libur musim dingin;
  • Tambahan variasi kupu-kupu langka di musim panas;
  • Tambahan variasi burung coklat;
  • Membuat ulang peta dunia agar lebih cocok dengan lokasi dalam game dengan detail;
  • Peta tempat bus berhenti sekarang menjadi lebih luas;
  • Jeli, acar, anggur dan jus diberi warna berdasarkan item yang menjadi bahan bakunya;
  • Pepohonan di kota sekarang menjadi objek pohon sungguhan sehingga pemain tidak bisa menebang mereka;
  • Beberapa pohon memiliki peluang untuk kehilangan seluruh daunnya saat musim gugur tiba;
  • Peningkatan tampilan dari atap rumah George dan Evelyn;
  • Penambahan efek saat pemain menghancurkan peti ranjau;
  • Penambahan latar dibelakang acara peramal di TV saat pemain mendapatkan prediksi hari yang sempurna maupun hari yang sial.

Selain perubahan lingkungan di dalam game, Stardew Valley juga melakukan perubahan terhadap pencahayaan.

Perubahan tersebut di antaranya adalah hari yang mulai gelap satu jam lebih awal di musim dingin dan lampu kota yang akan aktif satu jam lebih di segala musim.

Sistem Multiplayer

Stardew Valley mode multiplayer
Stardew Valley mode multiplayer. Source: Mrs Smüthy/Youtube

Stardew Valley sempat menerima beberapa saran dan kritik terkait fitur multiplayer mereka, salah satunya adalah masalah koneksi antar pemain.

Oleh karena itu, pada update kali ini Stardew Valley juga banyak melakukan peningkatan untuk performa dan keseimbangan mode multiplayer dalam game.

Gameplay co op Stardew Valley
Gameplay multiplayer Stardew Valley. Source: Mrs Smüthy/Youtube

Pemain dari Steam sekarang bisa menggunakan otentikasi multiplayer Steam untuk memperbaiki masalah koneksi secara signifikan.

Selain itu, pemain juga membutuhkan nomer build yang sama agar bisa bergabung dalam server multiplayer. Hal ini akan mencegah game crash karena pergantian build.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!