Semua Yang Perlu Kamu Tahu Dari Axolotl Minecraft

Axolotl Minecraft

Axolotl Minecraft adalah salah satu hewan akuatik yang ada di Minecraft. Apa yang dimaksud dengan akuatik?

Istilah akuatik di Minecraft mengacu pada sekelompok mob yang hidup di laut dan sungai serta memiliki kemampuan untuk berenang.

Selain Axolotl, terdapat 11 hewan lain yang termasuk dalam kategori hewan akuatik. Hewan-hewan tersebut di antaranya adalah ikan kod, ikan buntal, dan cumi-cumi.

Artikel kali ini akan membahas semua yang harus kamu ketahui tentang Axolotl Minecraft berikut lokasi dan trivia menariknya. Penasaran? Yuk simak dalam artikel di bawah ini ya!

Baca juga: Semua Tentang Stonecutter Minecraft yang Harus Kamu Tahu

Axolotl Minecraft

Axolotl memiliki lima tipe warna yaitu merah muda, coklat, emas, cyan, dan biru. Hewan ini memiliki sifat yang pasif terhadap pemain dan dapat dipakaikan item Lead.

Berikut adalah semua yang harus kamu tahu dari Axolotl:

Lokasi dan Sifat Axolotl

Habitat axolotl
Lokasi axolotl di gua bawah air. Source: EthDo/Youtube

Kamu bisa menemukan Axolotl dalam air yang berada di bioma gua subur ketika ada kurang dari lima blok tanah liat di bawah tempat Axolotl muncul.

Axolotl menyerang semua mobs air di Minecraft kecuali kura-kura, lumba-lumba, kodok, dan sesama axolotl lainnya.

Axolotl juga menyerang Drowned, zombie bawah air yang biasa muncul di laut, sungai, dan gua stalaktit atau saat ada zombie yang tenggelam. Seekor axolotl akan memberikan damage sebanyak dua poin setiap satu serangan.

Axolotl menyerang mob Drowned
Axolotl menyerang zombie Drowned. Source: EthDo/Youtube

Setelah membunuh satu mob yang tidak agresif, axolotl akan mengalami cooldown kurang lebih dua menit sebelum dirinya bisa memburu mob non-agresif yang lain.

Apabila seekor axolotl terkena serangan di bawah air, hewan yang satu ini akan berpura-pura mati dan terjatuh ketanah selam 10 detik sebelum melakukan regenerasi.

Axolotl memiliki peluang sebanyak 13 untuk berpura-pura mati dan meregenerasi HP mereka sebanyak 4. Mob air yang agresif akan mengabaikan axolotl yang sedang beregenerasi.

Sebagai mob akuatik, enchantment Impaling akan memberikan damage ekstra kepada axolotl. Tidak seperti mob akuatik lainnya, axolotl dapat menyebabkan ikan kembung yang ada disekitar mereka mengembang.

Axolotl Dapat Berkeliaran di Daratan

Axolotl di darat
Axolotl di daratan. Source: iDeactiveMC/Youtube

Tidak selalu berada dibawah air, hewan akuatik yang satu ini bisa keluar dan bepergian di darat. Saat axolotl meninggalkan air, dia akan berkeliaran sekitar 8 hingga 9 blok dari pinggir permukaan laut sebelum kembali ke air.

Kedalaman minimal yang dibutuhkan oleh axolotl untuk dapat kembali ke air adalah 2 blok. Jika axolotl tidak dapat menemukan air dengan kedalaman dua blok, dia akan mencari tempat lainnya.

Apabila dalam waktu lima menit hewan ini tidak dapat menemukan air, axolotl akan mati. Hewan ini juga akan mati saat kehabisan air diatas perahu.

Tidak seperti ikan, lumba-lumba, dan cumi-cumi, axolotl tidak akan mati di daratan apabila sedang turun hujan atau terjadi badai petir.

Hal lain yang membedakan dengan kebanyakan mob lainnya adalah axolotl tidak akan terseret oleh air yang mengalir. Namun, mereka akan tetap terkena efek dari gelembung.

Cara Menangkap dan Mengembangbiakkan Axolotl

Cara membiakkan axolotl Minecraft
Cara membiakkan axolotl di Minecraft. Source: EthDo/Youtube

Untuk kamu yang belum tahu, axolotl adalah mob yang bisa ditangkap dan dikembangbiakkan. Untuk membiakkan Axolotl, kamu perlu membangun sebuah penangkaran air dimana axolotl tidak bisa kabur.

Setelah membangun penangkaran, langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah menangkap ikan tropis. Kamu bisa menemukan ikan di laut dan menangkapnya dengan menggunakan ember.

Untuk membuat para axolotl berkembangbiak, berilah ikan tropis sebagai makanan mereka hingga axolotl mencapai mode love. Saat mereka sudah dalam mode love, seekor bayi axolotl akan muncul dalam beberapa detik.

Bayi axoltl Minecraft
Bayi Axolotl mengikuti warna acak dari salah satu induknya. Source: EthDo/Youtube

Bayi Axolotl memiliki kemungkinan sebanyak 11200 untuk lahir sebagai varian biru yang langka. Sisanya, mereka akan mendapatkan warna acak sesuai dengan salah satu induk mereka.

Untuk mencapai usia dewasa, bayi axolotl membutuhkan waktu sebanyak 20 menit. Kamu juga dapat mempercepat pertumbuhan mereka sebanyak 10% dengan memberikan seember ikan tropis.
Baca juga: Mengenal Senjata Ranged Crossbow Minecraft

Trivia Axolotl Minecraft

Axolotl tahan di darat saat hujan
Axolotl tidak mati didaratan saat hujan turun. Source: EthDo/Youtube

Mojang Studio membuat desain dan beberapa detail dari Axolotl Minecraft sesuai dengan perilaku hewan ini didunia nyata. Berikut adalah trivia dari Axolotl yang harus kamu ketahui:

  • Axolotl adalah salamander berukuran kecil yang merupakan hewan endemik dari Mexico dan termasuk kedalam kategori hewan yang terancam punah. Mojang Studio selaku pembuat game Minecraft memiliki tren untuk menambahkan spesies-spesies hewan yang terancam punah seperti beruang kutub dan penyu laut. Axolotl kemudian ditambahkan dalam game sebagai bentuk meningkatkan kewaspadaan.
  • Axolotl berwarna biru memiliki peluang sebanyak 1: 1200 karena angka tersebut adalah perkiraan jumlah axolotl yang masih tersisa di dunia nyata.
  • Makanan yang bisa dimakan oleh axolotls Minecraft hanyalah ikan tropis. Hal ini karena axolotls didunia nyata hanya memakan ikan hidup.
  • Perilaku berpura-pura mati dan keahlian regenerasi axolotl Minecraft dibuat berdasarkan hewan aslinya didunia nyata.

Nah, itulah artikel singkat tentang semua yang harus kamu ketahui dari axolotl Minecraft. Kalau kamu sendiri, apa hewan akuatik favoritmu di Minecraft?

Jangan lupa, penuhi kebutuhan game kamu hanya di VCGamers Marketplace ya!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!