Cara Mengganti Nama Tampilan di Roblox, Sangat Mudah!

Platform game multiplayer Roblox memberikan opsi bagi pemainnya untuk mengganti nama tampilan di Roblox dengan cara yang cukup mudah.

Kali ini, VCGamers akan membahas langkah-langkah yang bisa kamu ikuti jika ingin mengganti nama tampilan yang akan dilihat oleh pemain lainnya.

Terdapat beberapa hal yang perlu kamu perhatikan ketika ingin mengganti nama tampilan di Roblox. Jika kamu penasaran bagaimana caranya, yuk simak pembahasannya di bawah ini!

Baca Juga: ID Palsu untuk Roblox, Berikut Resiko dan Bahayanya!

Nama Tampilan

Nama Tampilan di Roblox
Contoh Nama Tampilan di Roblox

Para pemain Roblox bisa mengganti nama tampilan akun mereka masing-masing secara gratis di pengaturan akun.

Perlu kamu ketahui bahwa nama tampilan berbeda dengan username. Di platform Roblox, kamu bisa mengganti username di pengaturan akun.

Namun, mengganti username memerlukan 1000 Robux atau sekitar $15 USD. Sementara itu, mengganti nama tampilan tidak dikenakan biaya alias gratis.

Nama tampilan akan muncul sebagai nama utama seorang pemain di game multiplayer Roblox. Pemain lainnya akan melihat nama tampilan tersebut dan ada kemungkinan bahwa nama tampilan akan sama dengan nama tampilan pemain lain.

Tentunya banyak pemain yang bosan memiliki nama tampilan yang sama. Maka dari itu, banyak pemain yang mencari tahu cara mengganti nama tampilan untuk pemain lain lihat.

Jika kamu ingin mengetahui cara mengganti nama tampilan di Roblox, yuk simak langkah-langkahnya berikut ini!

Baca Juga: Cara Membuat Template Celana Roblox 2023, Baca Ini!

Cara Mengganti Nama Tampilan di Roblox

Menu Mengganti Nama Tampilan di Roblox
Menu Mengganti Nama Tampilan di Roblox

Berikut ini adalah cara mengganti nama tampilan sebagai identitas masing-masing pemain ketika bermain game online di Roblox:

  1. Masuk ke akun Roblox masing-masing
  2. Buka menu Account Settings
    • Pengguna Browser akan melihat ikon roda gigi yang ada di sudut kanan atas situs
    • Pengguna Mobile akan melihat ikon tiga titik untuk More
  3. Pilih menu Account Info
  4. Pilih menu Change Display Name (ikon terlihat seperti pensil dan kertas)
  5. Tulis nama tampilan baru
  6. Klik Save

Setelah menyimpan nama tampilan baru, maka pemain bisa melakukan refresh untuk melihat nama tampilan yang baru.

Demikian cara mengganti nama tampilan sesuai dengan arahan situs resmi Roblox. Namun, ada beberapa hal yang perlu kamu ketahui.

Pertama, mengganti nama tampilan akan terlihat oleh semua pemain yang bermain dalam satu server.

Kedua, pemain hanya bisa mengganti nama tampilan satu kali setiap tujuh hari. Maka dari itu, pilihlah nama yang sesuai dan pilih dengan pasti.

Ketika memilih nama tampilan yang baru, kamu juga harus memastikan bahwa nama tersebut sesuai dengan aturan Roblox. Jika tidak, maka username tersebut akan terganti ke semula.

Terakhir, kamu perlu mengetahui bahwa pemain lain bisa saja menggunakan nama tampilan yang sama.

Baca Juga: Semua yang Perlu Kamu Tahu Tentang Roblox Noob

Platform Game Roblox

Platform Game Roblox
Platform Game Roblox

Roblox adalah platform game yang bisa dimainkan secara gratis dan terdapat ribuan game yang bisa dimainkan sendiri atau bersama teman.

Dalam platform ini, para pemain menggunakan nama tampilan sebagai identitas unik dan para pemain lain bisa mengetahui masing-masing pemain dari nama tampilan.

Selain itu, para pemain juga bisa membeli dan menggunakan aksesoris untuk avatar Roblox. Mereka bisa membeli aksesoris tersebut dengan mata uang bernama Robux.

Terdapat ribuan game yang dibuat oleh para pemainnya. Mayoritas dari game tersebut bisa kamu mainkan secara gratis.

Demikian pembahasan mengenai cara nama tampilan di Roblox, semoga bermanfaat!

Yuk kunjungi VCGamers Marketplace untuk top up Robux dan dapatkan fitur Gercep dengan layanan super cepat!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!