Mengenal Aplikasi TikTok Music, Cara Asik Streaming Lagu Viral!

tiktok musik (1)

Kini banyak sekali pengguna yang mendengarkan lagu melalui layanan streaming musik seperti misalnya Spotify, Joox, Youtube Music, hingga Apple Music dan sekarang ada TikTok Music.

Sekarang Tiktok sudah merilis layanan streaming music untuk melengkapi fitur-fitur berbeda dari layanan yang lainnya sebut saja Tiktok Music.

Layanan streaming musik satu ini belum genap berusia 1 tahun, namun penggunanya sudah banyak sejak perilisan.

Di sini para pengguna bisa mendengarkan dan menikmati lagu-lagu sesuai suasana hati secara online dan gratis.

Pada artikel kali ini akan membahas mengenai apa saja yang menarik dari layanan streaming musik satu ini. Langsung saja kita ulas di bawah ini ya.

Baca juga: Jam yang Bagus untuk Upload Video TikTok, Bisa Masuk FYP!

Tiktok Music

tiktok musik (5)
(Source: Work Hard Playlist Hard)

Tiktok Music adalah layanan terpisah dari Tiktok dan hadir sebagai layanan streaming musik yang bertujuan untuk mendengarkan musik, menikmati lagu, mengunduh musik yang sedang trending.

Aplikasi ini Hampir serupa dengan layanan streaming musik lainnya seperti Spotify, Apple Music, Joox hingga Youtube Music.

Di sini kamu juga bisa memutar, membeli layanan premium, berbagi kepada teman dan mengunduhnya untuk didengarkan secara offline.

Awalnya Tiktok Music dirilis hanya di Indonesia dan Brazil saja pada 6 Juli 2023 lalu. Kemudian, perilisannya diperluas hingga ke Australia, Meksiko dan Singapura.

Aplikasi ini disebut-sebut bakal menjadi kompetitor Spotify yang membuat pengguna jatuh hati dengan penawaran fitur menarik. Selain itu, aplikaksi ini resmi menggantikan Resso yang dihentikan layanannya pada 5 September 2023.

Memang disebutkan apabila Indonesia dan Brazil merupakan negara pertama yang bisa mengakses Tiktok Music karena banyak sekali pengguna yang menggunakannya serta diiringi dengan popularitas Tiktok yang tinggi.

Jika kita membicarakan tentang musik dan tak jauh-jauh dengan label rekaman ternama sebut saja seperti Universal Music Group, Sony Music hingga Warner Music Group yang katalog musiknya selalu terbaik dan menjadi favorit pendengarnya.

Ternyata Tiktok Music dilisensikan oleh ketiga perusahaan label rekaman tersebut, lho! Jadi, kemungkinan para pendengarnya dapat mendengarkan banyak sekali genre hingga judul lagu dari artis-artis trobosan ketiga label rekaman tersebut.

Jika tadi disebutkan bahwa layanan streaming satu ini memungkinkanmu untuk mendengarkan dan menikmati lagu-lagu favoritmu secara online dan gratis.

Nah ternyata, layanan satu ini juga menawarkan paket premium yang bisa kamu pilih, dimana kamu bisa mengunduh lagu, mendengarkan lagu tanpa iklan, kualitas audio terbaik dan mendengarkan secara offline.

Baca juga: Cara Mengidentifikasi Target Audiens di TikTok

Fitur Unik

tiktok musik (2)
Tiktok Music Feature (Source: Cygnus Music)

Melansir dari newsroom Tiktok, adapun beberapa fitur-fitur unik di aplikasi Tiktok Music untuk melengkapi fitur yang belum ada di layanan streaming musik lainnya yaitu:

Sync with Tiktok

Dapat menyinkronisasikan akun Tiktok serta Tiktok Music dengan mudah supaya bisa terus menikmati lagu-lagu favorit yang kamu suka.

Tiktok Hits

Pada fitur ini memungkinkanmu untuk mendengarkan lagu-lagu yang sedang trending di Tiktok.

Search Bar

Kamu juga bisa mencari musik-musik yang ingin kamu dengarkan. Selain itu, kamu juga bisa mendapatkan beberapa rekomendasi lagunya di sana.

Personalize

Melalui fitur ini, kamu bisa mengeksplor dan menyortir lagu-lagu khusus sesuai dengan keinginan kamu.

Menemukan Artis yang sedang Trend

Tentu saja, terdapat fitur yang akan membantumu untuk menemukan beberapa musisi papan atas dan penyanyi favoritmu.

Komunitas

Kamu bisa bercengkrama dan mengekspresikan perasaan dengan cara berkomentar ketika sedang menikmati lagu-lagu tersebut yang terkoneksi dengan penyanyi yang bersangkutan.

Lirik Lagu

Jika kamu sedang bernyanyi tapi tak hafal suara, kamu juga masih busa mengakses lirik lagunya yang tampil secara otomatis ketika lagunya diputar.

Collaborative Playlist

Apabila kamu dan temanmu memiliki genre atau lagu-lagu yang serupa, tentunya kamu juga bisa membuat playlist bersama lho!

Kamu ataupun temanmu bisa menambahkan lagu-lagu favorit ke playlist tersebut dan menghapusnya kembali dari playlist.

Import Playlist

Salah satu fitur yang jarang ditemukan di layanan streaming musik lain, disini kamu bisa mengimpor playlist-playlist yang kamu punya di Tiktok Music ke dalam playlist external lho!

Cari Lagu dari Lirik

Jika kamu lupa judul lagu, nada, atau bahkan penyanyinya, kamu juga bisa mencarinya dengan sebait lirik walaupun tidak secara keseluruhan.

Cari Tahu Judul Lagu

Kamu juga bisa mencari tahu judul lagu yang sedang kamu dengarkan melalui fitur ‘Song Catch’.

Lalu pada 19 Oktober 2023, Tiktok Music menambahkan beberapa fitur baru lagi yaitu:

Party Mode (Party It)

Untuk memberikan pengalaman mendengarkan musik secara kolaboratif yang dipersonalisasikan.

FYP Tuning

Fitur ini memungkinkan kamu untuk bisa memilih musik sesuai dengan suasana hati dan mood-nya.

Tonic

Salah satu fitur sebagai asisten pribadi yang ditenagai oleh Chat GPT untuk membantumu mencari musik, playlist, berita terbaru, behind the scene, konser musisi dan informasi lainnya di Tiktok Music.

Baca juga: Cara Hitung Pendapatan di Kalkulator Tiktok

Biaya Langganan

tiktok musik (4)
Tiktok Music Premium Feature (Source: Business Insider)

Jika kamu ingin berlangganan Tiktok Music, kamu harus tahu dulu beberapa harganya supaya mudah untuk membelinya.

Di Brazil, Tiktok Music ini memiliki biaya sebesar $3.49 perbulannya atau setara dengan Rp54.879.

Bagi pengguna iOS di Indonesia harus membayar sebesar $3.25 atau sebesar Rp51.100. Sedangkan pengguna Android akan membayar $2.96 atau Rp46.534 di bulan pertama dan bulan berikutnya perlu membayar $3.25 atau Rp51.100.

Terdapat berbagai paket premium yang ditawarkan oleh Tiktok Music dengan keunggulannya yang berbeda-beda.

Paket Individual

Uji coba Gratis 1 bulan dan bulan selanjutnya, perlu membayar setelah uji coba seharga Rp. 49.900/bulan.

Keuntungannya akan auto-sync sound Tiktok favoritmu ke playlist favorit, mengunduh lagu hingga mendengarkan tanpa iklan.

Paket Duo

Untuk biaya premium paket Duo dibanderol seharga Rp. 61.000/bulan dengan keuntungan yang serupa seperti paket Individual dan kamu bisa paket untuk dua akun Tiktok Music.

Paket Keluarga

Jika kamu ingin membeli paket keluarga, bisa membeli seharga Rp. 79.000/bulan dan bisa kamu aktifkan hingga 6 akun serta keuntungan yang diperoleh serupa dengan paket Individual.

Paket Mahasiswa

Apabila kamu masih Mahasiswa dengan pendapatan yang masih sedikit tapi ingin menikmati layanan premium dari Tiktok Music, tenang saja kamu masih bisa menikmatinya kok!

Di sini, kamu bisa mengaktifkan paket Mahasiswa dengan harga Rp24.500/bulan dan fiturnya pun serupa seperti fitur Individual.

Paket Mingguan

Pada paket Mingguan ini, kamu bisa mendengarkan lagu secara fleksibel dan kamu juga bisa membelinya seharga Rp15.000/minggu. Kamu juga masih bisa menikmati keunggulan seperti Paket Individual.

Memang, Tiktok Music ini tidak menyediakan opsi Paket Gratis. Tapi hanya menawarkan Uji Coba Gratis selama 1 bulan.

Baca juga: Download Lagu TikTok dengan Berbagai Cara Ini!

Yuk berlangganan produk digital termurah, cepat dan aman hanya di VCGamers Marketplace ya!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!