Trading Pokemon dengan Emulator Nintendo Switch Online

Pokemon Nintendo Switch 3

Nintendo baru saja secara resmi menghadirkan game Game Boy dan Game Boy Advance ke Nintendo Switch Online mereka.  Dan tentu saja hal ini akan membuat gembira para pecinta Pokemon. Bagaimana tidak, game pada konsol tersebut akan membuat banyak orang bernostalgia lagi ke masa lalunya.

Lalu, apakah kamu salah satu orang yang sangat antusias dengan hal ini?

Jika iya, maka kamu perlu menyimak artikel ini hingga habis, karena masih banyak kejutan lain yang akan kamu dapatkan nantinya.

Baca juga: Inilah Jenis Bagan Pokemon yang Harus Kamu Tahu

Trading Pokemon dengan Emulator

Pokemon Nintendo Switch
Youtuber Austin John Plays. Sumber: Youtube

Untuk membuka kabar gembira lainnya seperti yang sudah dijanjikan sebelumnya, kabar gembira itu datang dari seorang YouTuber bernama Austin John Plays.

Pada salah satu videonya di YouTube baru-baru ini dia menanyakan mengenai apakah game Pokemon generasi pertama hingga ketiga akan masuk ke sistem tersebut pada tahun ini.

Selain itu, dia juga berharap ada info tambahan yang akan diumumkan pada event Pokemon Presents yang akan didakan dalam beberapa hari ke depan.

Sepertinya dia sangat berharap jika game Pokemon generasi pertama hingga ketiga bisa dimainkan di konsol Nintendo Switch.

Cara Melakukan Trading Pokemon dengan Emulator

Pokemon Nintendo Switch
Display Emulator. Sumber: Youtube

Karena hingga saat ini belum tersedianya game Pokemon tersebut di Nintendo Switch, sang YouTuber tersebut mengungkapkan jika teman pemrogramannya, MelonSpeedruns telah melakukan uji coba untuk trading Pokemon di Nintendo Switch Online.

Dan dari hasil uji coba trading Pokemon tersebut, terungkap jika game seperti Pokemon Red/Blue, Yellow, FireRed/LeafGreen, semua game tersebut berjalan dengan baik di Nintendo Switch.

Tapi bagaimana caranya MelonSpeedruns menentukan ini? Bagi kamu yang ingin mengetahuinya, yuk simak terus artikel ini sampai habis!

Lebih lanjut Austin John Plays menjelaskan, jika ingin melakukan hal itu, maka yang perlu kamu lakukan adalah melakukan modifikasi ROM di dalam aplikasi Nintendo Switch Game Boy.

Hanya dengan begitu maka kamu sudah bisa memainkan game Pokemon Red/Blue, dan juga juga game Pokemon dari generasi pertama hingga ketiga di konsol game tersebut.

Tak cukup sampai disitu saja, MelonSpeedruns juga mengungkapkan bahwa trading Pokemon bekerja dengan sangat baik di Nintendo Switch Online.

Jadi semua orang punya kesempatan yang sama untuk bisa kembali memainkan game Pokemon lintas generasi tersebut.

Trading Pokemon dengan Emulator jadi Kabar Baik bagi Fans

Pengujian menggunakan emulator Nintendo Switch ini menjadi angin segar jika nanti Nintendo secara resmi memperkenalkan gameboy ke dalam Nintendo Switch Online. 

Melihat hasil yang didapatkan oleh MelonSpeedruns, dan melakukan trading juga tidak sulit, membuat banyak para player lain khususnya pecinta pokemon yang ingin memainkan game Generasi pertama hingga ketiga di Nintendo Switch Online secara emulator.

Nah, apakah kamu juga termasuk yang akan mencoba untuk memainkan game ini dengan menggunakan cara tersebut? Kalau iya, kira-kira game Pokemon apa nih yang akan kamu mainkan?

Jika kamu ingin melihat video YouTube dari Austin John Plays, kamu bisa menontonnya di channel YouTubenya.

Baca juga: Tentang Nintendo Switch, Konsol Terlaris Ketiga Sepanjang Masa!

Nah, demikianlah pembahasan kita kali ini, semoga artikel ini bisa membantumu jika kamu ingin memainkan game Pokemon generasi pertama hingga ketiga di Nintendo Switch Online.

Jika kamu seorang gamers, maka kamu bisa melakukan Top Up Game Aman, Murah dan cepat untuk berbagai jenis game di VCGamers Marketplace.

Dan untuk kamu yang ingin mengikuti berita games terbaru hanya tinggal buka VCGamers News!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!