Honor of Kings: Jadwal Rilis dan Hadiah Pra-Registrasi

Honor of Kings

Honor of Kings, game MOBA mobile asal Tiongkok yang jadi pesaing Mobile Legends mengumumkan akan rilis secara global.

Selain itu, game ini juga telah mulai membuka pra-registrasi dan kamu yang melakukan pendaftaran akan mendapatkan berbagai hadiah menarik.

Nah, buat kamu yang ingin mengetahui lebih lengkap mengenai game ini, yuk simak pembahasan berikut!

Baca juga: Honor of Kings: Cara Download dan Top Up Tokens Termurahnya

Jadwal Perilisan Global Honor of Kings

Cara Download Honor of Kings
Jadwal Perilisan Global Honor of Kings. Source: Play Store

Level Infinite selaku publisher dari game Honor of Kings membuat pengumuman yang sangat dinanti-nanti gamers dari seluruh dunia.

Mereka secara resmi mengumumkan jika game ini akan resmi rilis secara global pada tanggal 20 Juni 2024 mendatang.

Sehingga, para gamers dari wilayah Amerika Utara, Eropa, Jepang, hingga Indonesia beberapa waktu kedepan bisa merasakan pengalaman bermain game ini.

Baca juga: Kisah Tragis dan Perjalanan Kasus Gamer China Fat Cat

Hadiah Pra-Registrasi Honor of Kings

Honor of Kings Download
Gameplay Honor of Kings. Source: Play Store

Meskipun game ini baru bisa kamu nikmati bulan depan, namun pihak publisher, yaitu Level Infinite telah membuka pra-registrasi dan akan memberikan berbagai hadiah menarik.

Nantinya hadiah yang diterima akan berbeda, karena tergantung dengan pencapaian yang diraih.

Berikut daftar hadiah yang akan kamu dapatkan jika melakukan pra-registrasi:

  • Hero gratis – Ying – & Skin Terkait: Diberikan kepada semua yang melakukan pra-registrasi
  • Pencapaian Tingkat 1: 500 Diamonds
  • Pencapaian Tingkat 2: 2000 Arcana Fragments
  • Pencapaian Tingkat 3: 5000 Starstones
  • Pencapaian Tingkat 4: Mendapatkan Semua Hero Free c x 20

Tak hanya itu, mulai 31 Mei mendatang, semua pemain yang telah melakukan pra-registrasi bisa mengikuti undian dan berkesempatan mendapatkan sejumlah hadiah menarik lainnya, seperti:

  • Hadiah Utama – Hero lengkap dengan skin lengkap
  • Hadiah Pertama – 500 token dengan waktu terbatas
  • Hadiah Kedua – 18.888 Starstones
  • Hadiah Sunshine Blessing – 200 Diamonds untuk seluruh peserta
Baca juga: Master di Dota 2: Strategi Sukses Gamer Pro

Urutan Rank Game Honor of Kings

Honor of Kings Download
Urutan Rank. Source: Play Store

Di dalam game ini terdapat sembilan tier rank tersedia. Jumlah tier ini bisa dikatakan cukup banyak, sehingga proses untuk mencapai rank tertinggi tidaklah mudah.

Untuk lebih lengkapnya, berikut urutan rank game ini yang harus kamu ketahui:

  • Bronze (IV, III, II, I)
  • Silver (IV, III, II, I)
  • Gold (IV, III, II, I)
  • Platinum (IV, III, II, I)
  • Diamond (IV, III, II, I)
  • Master
  • Grand Master / King
  • Mythic (King 25 Bintang)
  • Epic (King 50 Bintang)
  • Legends (King 100 Bintang)

Nantinya kamu bisa bermain di mode rank ketika telah mencapai level 6. Mode rank game ini juga berlangsung sekitar 3 bulan layaknya game Mobile Legends.

Baca juga: 5 Game PC Seru di Android dan iOS

Nah, demikianlah pembahasan kita kali ini mengenai jadwal perilisan Honor of Kings. Semoga informasi di atas bermanfaat.

Jangan lupa tetap ikuti terus VCGamers News untuk update lainnya mengenai games, tech and gadget, hingga anime.

Yuk top up game Honor of Kings sekarang juga hanya di VCGamers Marketplace, karena dijamin mudah, aman, cepat, dan pastinya termurah.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!