Tentang Free Fire dan SEA Games 2023

Jadwal SEA Games 2023 Free Fire

Tidak terasa SEA Games 2023-pun sudah dimulai. Perhelatan olahraga terbesar se-Asia Tenggara ini mampu menarik jutaan pasang mata. Pasalnya, dengan begitu banyaknya cabang olahraga yang dipertandingkan, berbagai kalangan tentu akan tertarik untuk menyaksikannya.

Seiring bertambah canggihnya zaman, banyak olahraga kekinian yang akhirnya bermunculan. Mereka tidak lagi mengandalkan fisik secara umum seperti olahraga konvensional kebanyakan.

Salah satu bentuk olahraga kekinian tersebut adalah olahraga elektronik atau yang juga lebih dikenal dengan sebutan electronic sport (disingkat e-sport). Seperti yang banyak diketahui, jenis olahraga ini umumnya mengandalkan media digital sebagai perantaranya.

Namun tentu istilah ini mengacu pada konteks aktivitas gaming di ranah kompetitif. Ya, para gamers mengadu ketangkasan untuk mencari siapa yang terhebat.

Demam ini merambah ke berbagai belahan dunia, tidak terkecuali di Asia khususnya bagian tenggara. Berbagai event olahraga official dan besar akhirnya mulai menyertakan cabang olahraga ini sebagai mata lomba yang dipertandingkan. Begitupun SEA Games.

Dari sekian banyak cabang lomba e-sport yang ada, salah satunya tentu turnamen Free Fire. Ya, game yang satu ini begitu populer di Indonesia dan negara-negara sekitarnya. Wajar bila akhirnya mereka pun ikut dipertandingkan dalam beberapa gelaran Sea Games.

Baca juga: Luas Semua Map Free Fire yang Harus Kamu Ketahui

Perkembangan e-Sports di SEA Games

Timnas Free Fire Indonesia SEA Games 2021
Timnas Free Fire Indonesia SEA Games 2021. Sumber: YouTube/ FF Esports ID

E-sport menjadi bagian dari banyak perhelatan olahraga global dan tidak terlepas dari berkembang pesatnya industri ini di seluruh belahan dunia. Ada milyaran penggemar dengan antusiasme dan minat yang begitu tinggi di luar sana.

Untuk di kawasan Asia Tenggara sendiri, SEA Games sebagai ajang olahraga multi-negara terbesar telah memasukkan beberapa cabang olahraga e-sport dalam kompetisinya.

Pada SEA Games 2019 di Filipina misalnya, cabang olahraga e-sport yang dipertandingkan adalah Mobile Legends: Bang Bang, Arena of Valor, Dota 2, Tekken 7, Starcraft II, dan Hearthstone. Pelibatan ini mendapat respon positif dari masyarakat.

Dengan adanya pengakuan suatu ajang kompetisi resmi yang sejajar dengan cabang olahraga lainnya, ini memberikan angin segar bagi para pelaku dan fans setia industri gaming tersebut.

Wajar bila akhirnya cabang olahraga ini kembali dimunculkan pada SEA Games 2021 di Vietnam. Beberapa yang dipertandingkan seperti League of Legends: Wild Rift, Mobile Legends: Bang Bang, Arena of Valor, Dota 2, Tekken 7, PUBG Mobile dan, tak ketinggalan, Free Fire.

Cabang olahraga e-sport di SEA Games tersebut menjadi salah satu yang paling banyak dinantikan oleh masyarakat karena pandemi COVID-19 menyebabkan pembatalan beberapa cabang olahraga lainnya. Namun dengan karakteristik digital yang dimiliki e-sport, pandemi tidak menjadi kendala.

Pertandingan e-sport pada SEA Games memiliki aturan dan regulasi yang sama dengan cabang olahraga lainnya. Para peserta harus memenuhi kriteria kelayakan yang ditetapkan dan diuji keterampilannya dalam pertandingan melawan peserta dari negara lain.

Baca juga: Rekomendasi Skin Free Fire Terbaik, Mendapatkannya Mudah!

Free Fire Tak Ada di SEA Games 2023

Mata Lomba Free Fire
Mata Lomba Free Fire. Sumber: FF Official Site

Nah, jika membicarakan mengenai mata lomba Free Fire di SEA Games tahun 2023 ini, Free Fire ternyata tidak diikutsertakan kembali Vicigers!

Tentu ini menjadi suatu yang amat disayangkan, mengingat pada SEA Games yang terakhir, perwakilan Indonesia mampu menyumbang emas.

Dilansir dari pernyataan Raja Sapta Oktohari selaku Presiden Komite Olimpiade Indonesia (KOI) sebagai lembaga yang menaungi keikutsertaan perwakilan Indonesia di SEA Games, menjelaskan alasan dari tidak adanya Free Fire dalam kompetisi tersebut.

“Keputusan SEAGF. Semua nomor-nomor yang kita punya emas banyak, gak ada diadain sama mereka. Termasuk nomor-nomor lain, seperti menembak, seperti panahan,” katanya dilansir dari detikINET.

Baca juga: 10 Aplikasi Free Fire Generator Diamond 2023

Hal ini tentunya menjadi suatu hal yang menyedihkan bagi penggemar Free Fire. Tapi tenang, kamu bisa mendukung Timnas dari cabang olahraga lainnya!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!