Manga Terbaru “Bad Boy” dari Hajime Isayama Akan Rilis 2024?

hajime isayama (4)

Baru-baru ini, penggemar Attack on Titan ramai dibicarakan karena anime karya dari Hajime Isayama ini berkolaborasi dengan game Mobile Legends: Bang-Bang.

Hal ini tentunya membuat penggemar semakin bahagia, pasalnya terlepas dari kolaborasi dengan game tersebut ternyata sang Mangaka dari Attack on Titan tersebut dirumorkan akan membuat sekuel baru untuk manga-nya.

Sejak menayangkan episode terakhirnya yang bertajuk “Attack on Titan: The Final Chapter Part 2” pada 4 November 2023 lalu, dipastikan bahwa serial ini telah berakhir dari keseluruhan ceritanya walaupun sebenarnya belum pasti terkait seri selanjutnya.

Hajime Isayama sudah bekerja keras untuk karya Attack on Titan-nya supaya terkenal di seluruh dunia, kini serial tersebut memiliki banyak penggemar karena ia menyuguhkan tempat hingga karakter-nya yang sangat unik untuk para penggemar.

Tentunya hal ini menjadi salah satu kesenangan sendiri karena setelah semua series-nya selesai, kini sang Mangaka Attack on Titan telah mengumumkan manga terbarunya yang katanya akan dirilis pada tahun 2024 ini. Manga satu ini bertajuk “Bad Boy”, yang ramai diperbincangkan di sosial media X.

Pada artikel kali ini akan membahas mengenai desas-desus tentang Manga terbaru dari Hajime Isayama. Kira-kira seperti apa ya ceritanya? Simak aja artikel di bawah ini, ya!

Baca juga: Attack on Titan Resmi Berakhir Setelah 10 Tahun

Hajime Isayama

hajime isayama (5)
Isayama Hajime was Drawing (Source: Reddit)

Hajime Isayama adalah seorang Mangaka asal Jepang, ia lahir di Ōyama, Ōita – Jepang pada 29 Agustus 1986 dan saat ini berusia 37 tahun.

Ia mulai berkarir menjadi Mangaka pada tahun 2006 dan seri Manga pertamanya adalah Attack on Titan yang dibuat sejak 2009 hingga 2021 yang menjadi Manga terlaris sepanjang masa yang telah mencapai penjualan 100 juta copy sampai Desember 2019.

Hajime Isayama telah membuat serangkaian Manga sejak tahun 2006. Berikut ini adalah daftar karyanya yang telah diterbitkan:

  • Attack on Titan (2006);
  • Heart Break One (2006);
  • Orz (2008);
  • Attack on Titan (2009 – 2021);
  • Attack on Titan Inside (2013);
  • Attack on Titan Outside (2013);
  • Attack on Avengers (2014);
  • The Killing Pawn (2014).

Selain itu juga, Hajime Isayama telah memperoleh beberapa penghargaan mulai dari Magazine Grand Prix (2006), Weekly Shōnen Magazine Freshman Manga Award ke-80 (2008), Weekly Shōnen Magazine Freshman Manga Award ke-81 (2008), Kodansha Manga Award ke-35 (2011), Micheluzzi Awards ke-17 (2011) dan Harvey Award ke-27 (2014).

Baca juga: Eren Yeager: Protagonis yang Memikat dalam Attack on Titan

Bad Boy: Sekuel Baru dari Attack on Titan

hajime isayama (1)
Draw about New Manga “Bad Boy” (Source: AttackOnFans/X)

Sebuah tweet yang diunggah pada 30 Oktober 2023 melalui akun Twitter @AttackOnFans menyatakan bahwa Hajime Isayama sedang mengerjakan manga terbarunya dari seri Attack on Titan – FLY yang bertajuk “Bad Boy” yang berisi 18 halaman untuk Volume 35.

Selain itu juga pada tweet teesebut menyebutkan jika Attack on Titan ini akan dirilis secara beriringan dengan Art Book-nya pada 2024 ini.

Banyak yang berasumsi bahwa Manga ini adalah sekuel terakhir dari Attack on Titan. Tapi, ada juga yang mengatakan bahwa Manga ini bukan sekuel dari Attack on Titan yaitu Manga baru yang berjudul “Bad Boy”.

Di dalam tweet tersebut juga mengatakan bahwa “It’s a new story about Levi’s childhood” artinya kemungkinan Manga ini akan menceritakan tentang masa kecil Levi Ackerman.

Walaupun sebelumnya ketika di OVA (Original Video Animation) mengisahkan kegiatan Pramuka yang menampilkan beberapa momen kekuatannya serta beberapa pengalaman tragis yang dialami oleh Levi Ackerman di sana.

Tapi sebenarnya jika kita melihat foto draft-nya pada tweet tersebut, ini lebih berfokus pada hubungan antara Levi Ackerman dengan Ibunya (Kuchel Ackerman) serta Kenny Ackerman (Adik dari Ibunya).

Levi Ackerman dilahirkan dalam situasi kemiskinan dan di sana Kenny Ackerman membantu Kuchel Ackerman untuk merawat Levi Ackerman.

Namun di balik itu, Kenny Ackerman adalah pria yang jahat, tapi ia mengajari Levi Ackerman cara bertarung dan melawan para Titan yang jahat nantinya.

Baca juga: Pewaris Beast Titan, Si Jenius Zeke Yeager

Rumor Perilisan

hajime isayama (2)
“Fly” Art Book (Source: AttackOnFans/X)

Seperti yang disebutkan bahwa Manga selanjutnya dari Hajime Isayama yang berjudul “Bad Boy” ini akan dirilis pada 30 April 2024.

Tentunya manga ini menjadi salah satu cerita yang paling ditunggu-tunggu karena ceritanya lebih fresh dan menceritakan tentsng kehidupan masa kecilnya Levi Ackerman.

Manga yang berjumlah 18 halaman ini sedang dikerjakan oleh beberapa Mangaka, ia mengatakan bahwa seorang spesialis membantunya untuk membuat seri Manga ini siap terbit.

Baca juga: Daftar Anime Terlaris yang Wajib Ditonton

Nah itulah informasi tentang Hajime Isayama serta manga barunya. Jadi, gimana nih menurutmu?

Segera Top Up Game termurah, cepat dan aman hanya di VCGamers Marketplace ya!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!