Banner Genshin Impact 2.5 Bocor Sebelum Livestream, Siapa Saja Karakternya?

Genshin Impact 2.5 livestream

Patch update 2.4 akan selesai dimana ditandai siaran program spesial Genshin Impact 2.5 akan segera dilaksanakan pada 4 Februari 2022. Pengumuman ini menandakan event Lantern Rite sebagai penutup patch 2.4 akan segera selesai.

Genshin Impact biasanya mengadakan livestream program spesial untuk menginformasikan kepada pemain terkait update selanjutnya. Program yang dibawakan oleh oleh para pengisi suara playable characters ini akan memuat seputar event dan tambahan terkait mekanik game.

Informasi yang paling ditunggu tentu saja banner untuk karakter dan kode redeem primogems. Informasi yang biasanya disertakan trailer patch ini mengkonfirmasi desas desus bocoran dari para leakers yang sudah beredar di media sosial.

Baca juga : 2 Web Event Genshin Impact Patch 2.4 Sudah Mulai, Kumpulkan Primogems Gratis!

2 hari yang lalu berberapa akun leakers di Twitter dan media sosial lainnya tiba-tiba membocorkan lengkap banner karakter (character banner) dan banner senjata (weapon banner) padahal livestream Genshin Impact 2.5 belum berlangsung. Bocoran dibagi untuk banner periode pertama dan periode kedua. Bocoran banner Genshin Impact 2.5 berikut ini yang akan membuat kamu penasaran.

Bagian pertama banner biasanya berjalan dalam 2 minggu pertama. Banner biasanya akan terdiri dari 1 atau 2 banner character dan 1 banner senjata yang berisi 2 weapon.

Genshin Impact 2.5 character banner

Akun twitter lumie_lumie membocorkan untuk periode pertama sudah dipastikan Yae Miko sebagai bintang 5 untuk character banner.

Karakter bintang 4 yang akan termasuk dalam banner adalah Fischl, Diona, dan Thoma. Thoma dan Yae Miko sendiri dikutip dari Esportsku adalah karakter baru Inazuma yang sebelumnya telah dikenalkan secara resmi saat update Inazuma dirilis.

Yae Miko sebelumnya sudah heboh dibicarakan karena miHoYo merilis drip image Yae Miko tepat sebelum update 2.4 dimulai. Yae Miko merupakan karakter bintang 5 dengan vision Electro dan senjata catalyst.

Thoma adalah karakter bintang 4 dengan vision pyro dan senjata polearm. Sebelumnya Thoma telah dirilis Oktober 2021 bersamaan dengan rebanner Hutao.

Genshin Impact 2.5 weapon banner

Senjata bintang 5 yang akan menjadi banner senjata di update patch Genshin Impact 2.5 menurut bocoran dari lumie_lumie adalah Kagura’s Verity dan Primordial Jade Cutter. Belum bisa dipastikan senjata bintang 4 yang akan masuk dalam banner.

Genshin Impact mempunyai sistem weapon banner yang unik bernama Epitomized Path Weapon Banner. Sistem ini ditujukan untuk mendapat 1 dari weapon bintang 5 dari banner yang diinginkan oleh pemain.

Cara kerja dari sistem Epitomized Path Weapon Banner adalah kamu sebagai pemain yang sudah mengumpulkan poin tertentu akan dipastikan mendapatkan untuk weapon yang sudah kamu pilih.

Semua pemain awalnya dalam keadaan rate off dan setiap mendapat senjata bintang 5 yang bukan kamu inginkan akan memberikan poin +1 yang apabila kamu kumpulkan sampai +2, kamu akan mendapat weapon yang kamu inginkan.

Genshin Impact 2.5 kokomi shogun

Periode kedua dibocorkan oleh salah satu akun di Tieba adalah Sangonomiya Kokomi dan Raiden Shogun.

2 karakter Anemo yaitu Kaedehara Kazuha dan Venti sebelumnya dikabarkan akan mengisi periode kedua update Genshin Impact 2.5 mendatang.

Sangonomiya Kokomi adalah karakter bintang 5 vision Hydro senjata catalyst. Sedangkan Raiden Shogun adalah karakter bintang 5 vision Electro dengan senjata polearm.

Genshin baru memulai memberlakukan sistem 2 character banner dalam 1 periode semenjak update patch 2.3. Patch ini mempunyai character rebanner Albedo dan Eula.

Genshin Impact 2.5 leak 1 dan 2

Leakers dalam akun sosial Tieba juga membocorkan weapon yang berkemungkinan menjadi weapon banner untuk periode kedua update ini.

Weapon yang dimaksud adalah Everlasting Moonglow untuk weapon tipe catalyst dan Engulfing Lightning untuk weapon tipe polearm.

Kedua karakter dan weapon untuk periode kedua update Genshin Impact 2.5 ini sama seperti update 2.1 September 2021 lalu.

Bocoran character banner dan weapon banner ini bisa kamu konfirmasi kebenarannya pada livestream program spesial 2.5 pada Sabtu, 4 Februari 2022 jam 19.00 WIB. Kamu bisa menonton siaran langsung tersebut di Twitch resmi Genshin Impact disini.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!