×Scroll ke bawah untuk melanjutkan

Arti Love Pink Yang Ramai Di Kalangan Gen Z

Bahasan lengkap dan mendetail mengenai arti love pink yang sering kali digunakan para Gen Z dan Alpha dalah berkomunikasi.
Arti Love Pink Yang Ramai Di Kalangan Gen Z
Arti Love Pink Yang Ramai Di Kalangan Gen Z. Sumber: Unsplash (Free Image)

Arti Love Pink Yang Ramai Di Kalangan Gen Z

Love warna punya arti khusus? Emang ada bedanya? Bukannya semua emoji love sama saja ya? Yap, sekompleks itulah “sistem” komunikasi anak-anak muda di era yang serba digital ini.

So, masing-masing warna love memiliki artinya sendiri, sehingga tidak boleh sembarang kirim ke lawan bicara. Nah jika kamu penasaran arti dari love yang warna pink, yuk cekidot!

Rekomendasi Produk MLBB Termurah!

Baca juga:

Emoji Love Dan Beragam Warnanya

arti love pink
(Ilustrasi) emoji di smartphone Android. Sumber: Unsplash (Free Image)

Seperti yang kita tahu, smartphone adalah produk teknologi yang datang dari luar. Dan sedikit-banyak budaya serta kebiasaan luar juga ikut terbawa ke dalam negeri bersamanya.

Yap, salah satunya tentu pemaknaan dari beragam warna love tersebut. Sebelum tiba era gawai Android, emoji memang bukan sesuatu yang dapat user bedakan berdasar warna.

Kala itu, pengguna handphone akan lebih sering mebuat emoji menggunakan kombinasi tanda baca. Namun itu semua berubah ketika akhirnya tiba masa kebangkitan smartphone.

Pengguna tidak perlu lagi repot-repot mengetik tanda baca satu persatu. Cukup buka ikon emoji, maka daftar lengkapnya-pun langsung terbuka. Tinggal pilih sesuai kebutuhan deh.

Awal Mula Konsep Emoji Love Dan Warnanya

arti love pink
(Ilustrasi) beragam emoji love. Sumber: Unsplash (Free Image)

Meski praktik ini lebih umum di kalangan Gen Z, bukan berarti para Millennials tidak mengenalinya lho. Faktanya, konsep ini malah sudah lebih dahulu mereka ketahui.

Usut punya usut, ada sebuah game simulasi farming yang ramai di era awal tahun 2000-an. Saking banyaknya gamers yang memainkan game ini, judul ini menjadi sangat melegenda.

Yap, apa lagi kalau bukan Bokujō Monogatari atau yang lebih dikenal dengan Harvest Moon. Lewat instalasi pertamanya yakni Back to Nature, kita bisa melihat konsep love yang mirip!

Buat Vicigers yang mungkin belum pernah memainkannya, judul tersebut menghadirkan mekanisme pernikahan karakternya. Di situ pemain bisa memilih 1 dari 5 gadis desa untuk dijadikan istri.

Namun tentu ada proses yang harus dilalui dong. Sebagai game simulasi, selayaknya di dunia nyata, player harus bisa meluluhkan hati para gadis itu dalam tenggat waktu yang terbatas.

Nah di sinilah konsep warna love tersebut relevan. Tingkat keluluhan hati para gadis itu dapat terlihat dari warna emoji love yang muncul dari setiap kali player melakukan interaksi.

Terdapat tujuh warna berbeda yang melambangkan seberapa dalam perasaan yang mereka miliki. Mulai dari hitam (terendah), ungu, biru, hijau, kuning, jingga, hingga merah (tertinggi).

Jadi bagaimana, mirip kan dengan konsep warna love emoji di smartphone? Lantas tinggal satu pertanyaan yang tersisa sekarang: “Apakah konsep keduanya benar-benar sama?”

Arti Love Pink

arti love pink
(Ilustrasi) penggunaan emoji love. Sumber: Unsplash (Free Image)

Eits, meski sekilas tampak serupa, ternyata ada beberapa perbedaan penting yang harus dipahami loh. Tentu yang pertama dari warna: tidak ada warna love pink dalam game itu.

Dan yang kedua adalah makna simbolik dari masing-masing warna. Jika di game tersebut warna emoji love merepresentasikan tingkat afeksi, ini tidak berlaku di dunia nyata.

Warna love di dunia nyata, merepresentasikan suatu perasaan yang ingin penggunanya sampaikan kepada lawan bicara. Dan masing-masing warna memiliki artinya sendiri.

Dan untuk arti love pink, ini menyatakan rasa kasih sayang yang feminim. Umumnya dari para wanita yang ingin mengutarakan pada lawan jenis sebagai perlambangan ketertarikan.

Ini juga mengisyaratkan sebuah kepedulian dan simpati yang hangat – rasa cinta yang ingin melebihi dari sekadar hubungan persahabatan biasa. So, ini cocok diutarakan pada gebetan.

Nah, kalau kamu mau kasih kode ke gebetan biar makin akrab, coba sisipkan emoji love pas lagi chat. 

Baca juga:

Itu tadi uraian lengkap mengenai arti istilah dari “Love Pink”. Jika dirasa informatif, jangan ragu untuk membagikannya di linimasa media sosial atau kepada rekan kamu. 

Artaz Gang

Artaz Gang (nama pena) adalah seorang penulis niche gaming, animanga, dan pop culture digital lainnya. Game kesukaannya seperti MLBB, waralaba Diablo, dan Minecraft.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!