Simak 2 Best Tips Mode Titan Strikes di PUBG Ini, Deh!

Titan Strikes

Perbedaan Mode Titan Strikes dengan Mode Lain

Aloha Vicigers! Tencent selaku pengembang dan pendistribusi game Player Unknown’s Battleground atau PUBG Mobile meluncurkan mode terbaru hasil kolaborasi bersama Godzilla vs Kong yang bertajuk “Titan Strike”.

Update PUBG Mobile  versi 1.4  telah dirilis oleh Tencent yang dirilisa pada tanggal 11 Mei 2021 lalu, bila dibanding mode-mode sebelumnya, mode Titan Strike akan memberikan pengalaman baru bagi para player.

Mode ini memungkinkan para player bertemu dengan 3 monster raksasa yang ada di film tersebut yaitu Godzilla, King Kong, dan Mechagodzilla di tiga map yang berbeda yaitu Erangel, Sanhok dan Livik.

Pintu masuk ke dunia game ini akan muncul pada map setelah gameplay tersedia dan baru akan dimulai jika para player telah memilih pintu masuknya.

Penampilan spektakuler akan dihadirkan oleh Titan di Spawn Island. Setelah dimulainya pertempuran, Titan pun mulai mulai bergerak ke seluruh map secara acak.

Selain itu, Titan akan berinteraksi dengan Kamp Apex Expeditionary Army dan pemukiman tempat monster baru ditambahkan.

Ketika sampai di pemukiman monster, Titan akan menghancurkan monster bawah tanah yang ada di pemukiman tersebut dengan sangat kejam dan dipenuhi dengan aura marah.

Setelah itu, Titan pun akan menghancurkan Kamp Apex yang ditemuinya. Hal ini merupakan buntut dari pengalaman negatif mereka dengan Apex Expeditionary Army.

Perlu para player waspadai, meskipun biasanya Titan tidak akan menyerang para player, sewaktu-waktu Titan bisa menyerang player bila mereka menemukan terlalu banyak player yang berkumpul. Namun demikian, akan banyak hadiah dan keuntungan yang menanti para player. Yuk kita simak bersama!

Kristal Titan

Kristal Titan pada mode Titan Strikes ini terbentuk dari energi yang dilepaskan oleh Titan setelah menyerap banyak energi yang berasal dari bumi. Kristal Titan yang terbentuk di map yang berbeda akan memberikan efek spesial yang berbeda pula.

Misalnya Kristal Titan yang terbentuk di Erangel merupakan sebuah item granat tangan spesial yang digunakan untuk menjatuhkan musuh dan membakarnya.

Sedangkan Kristal Titan yang terbentuk di Sanhok merupakan kristal spesial yang dapat meningkatkan kemampuan player seperti kecepatan berlari dan tinggi lompatan.

Adapun Kristal Titan yang terbentuk di Livik ini berupa item yang bisa digunakan untuk mendeteksi lawan terdekat secara singkat.

Suplai dari Kamp Apex

Dalam mode Titan Strikes ini, para player bisa mengambil banyak suplai yang berada di Kamp Apex Expeditionary Army setelah tempat tersebut dihancurkan oleh Titan.

Sumber daya tambahan dan hadiah dari pemukiman monster

Monster yang berada di pemukiman merupakan monster yang berbahaya dan bisa menyerang para player kapan saja.

Sehingga pada saat Titan datang ke pemukiman, Titan akan memancarkan energi dan menarik monster yang hidup di bawah tanah ke permukaan dan menghancurkannya.

Jika kalian dapat mengalahkan monster tersebut, kalian akan mendapatkan sumber daya dan hadiah yang berguna.

Total Penyimpanan

Dalam mode Titan Strikes ini, PUBG Mobile menawarkan pengalaman baru yang lebih seru kepada para player dengan melakukan pembaruan ke versi 1.4 yang telah dimulai pada tanggal 11 Mei 2021 lalu.

Bagi sobat gamers pengguna Android, adapun dalam device yang diperlukan untuk bisa update mode Titan Strikes ini dibutuhkan total ruang penyimpanan untuk dapat menikmati mode ini sebesar 600 MB di perangkat Android kalian.

Terkhusus versi iOS dibutuhkan ruang penyimpanan sebesar 1,67 GB. Sayangnya bagi para sobat gamers yang memiliki versi berbeda, pada saat memainkan permainan dalam mode ini tidak dapat membentuk tim bersama-sama.

Sehingga untuk bisa memainkan mode ini segeralah lakukan pembaruan. Selamat mencoba!

Tips Mainnya Gimana, Sob?

Jangan Deketin Titan

Keberadaan para Titan pada mode Titan Strikes ini yang hadir di sejumlah map ini bisa menguntungkan atau merugikan pemain. Akan tetapi, sebisa mungkin kalian jangan terlalu berdekatan dengan jangkauan para Titan tersebut saat kalian berotasi atau melakukan drop pasalnya, bukanlah hal yang tidak mungkin bila para Titan menyerang sehingga dapat mengembalikan kalian ke lobi game dengan lebih cepat.

Manfaatkan Kekuatan Para Titan

Dalam mode Titan Strikes ini, saat mengeluarkan kekuatannya, para Titan akan mengeluarkan item kristal Titan yang dapat diambil oleh para player. Hal ini sebaik dan sebisa mungkin dimanfaatkan oleh para player.

Titan Crystal ini berfungsi seperti granat dan akan sangat berguna dalam hal menghadapi player lain dan monster.

Baca Juga : Wow! Inilah Biografi RRQ Taka yang Turun Kasta Ke MDL!

Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!