Lies of P: Game Inspirasi Dongeng Yang Menegangkan!

Lies of P

Lies of P merupakan game yang terinspirasi oleh dongeng karya Carlo Collodi yakni Pinocchio. Tetapi, game ini memiliki makna dan gameplay yang sangat jauh dari petualangan Pinocchio yang diketahui kalangan banyak.

Permainan ini menjadi permainan yang sangat ditunggu oleh masyarakat. Sejak kabar akan dirilisnya permainan ini, banyak yang tidak sabar untuk memainkan permainan ini. Banyak pencinta permainan video yang tertarik untuk memainkan gameplay permainan ini.

Nah, yuk simak ulasan berikut mengenai Gameplay yang ditawarkan Lies of P! Langsung aja, cekidot!

Baca juga: 10 Fakta Karakter Antagonis Ikonik Resident Evil, Albert Wesker

Terinsiprasi Dari Dongeng

Lies of P
Melawan Musuh menggunakan berbagai senjata. Sumber: Official YT Playstation

Seperti yang disebutkan di atas, permainan ini terinspirasi dari cerita Petualangan Pinocchio karya Carlo Collodi.

Namun pada permainan ini, cerita yang digambarkan ceria, menjadi lebih gelap dan misterius, sehingga lebih menegangkan untuk dimainkan.

Permainan ini mengusung tema RPG (Role-Playing Game) dimana pemain akan menjadi karakter utama, yakni P.

P merupakan boneka (robot) buatan oleh Geppeto yang pada permainan memiliki bentuk seperti manusia biasanya.

Karakter ini juga memiliki tangan buatan seperti robot. Tangan ini nantinya dapat digunakan sebagai alat bantu dalam pertarungan.

Baca juga:5 Game RPG yang Layak untuk Dibeli di Steam Summer Sale

Gameplay Lies of P

Lies of P
Mengalahkan Raja Terakhir. Sumber: Official YT Playstation

Permainan ini menawarkan gameplay yang sangat menarik untuk dimainkan. Pemain akan menjadi karakter utama yang akan dibimbing oleh suara dari sebuah lentera. Lentera ini yang akan memandu melewati kota yang telah dilanda wabah, Krat.

Pemain harus menyelesaikan berbagai tantangan untuk menyelamatkan kota yang telah hancur dikarenakan kegilaan dan haus darah.

Selain itu, pemain juga harus dapat beradaptasi dengan kebohongan yang akan diceritakan oleh para elit kota.

Pemain akan ditempatkan pada pilihan untuk mengatakan kebenaran dengan cara yang sulit atau menjawab dengan kebohongan sebagai jalan pintas.

Pemain akan mengalahkan banyak lawan dan musuh yang semakin lama akan semakin sulit.

Selain itu juga, pemain akan dilengkapi dengan senjata yang akan lebih canggih seiring dengan berjalannya waktu sehingga akan lebih membantu untuk memenangkan pertarungan.

Untuk menyelesaikan permainan ini, pemain akan mengalahkan Raja terakhir berupa Robot dengan tampilan seperti seorang Raja yang menggunakan mahkota dengan ukuran yang sangat besar pada sebuah teater pertunjukkan.

Baca juga:Cheat Resident Evil 4 PS2 : Lengkap!

Dapat Diakses

Lies of P
Gameplay pada permainan Lies of P. Sumber: Official YT Playstation

Semenjak keluarnya kabar akan dirilis pada tahun ini, permainan ini selalu ditunggu-tunggu oleh penggemarnya. Sekarang,

Lies of P yang dibuat oleh Neowiz Games dan Round8 Studio, telah dirilis pada 19 September lalu. Permainan ini dapat diakses pada berbagai platform seperti PS 4, PS 5, Windows, MacOS, Xbox One, dan Xbox Series X/S.

Baca juga:7 Game Indie Terbaik yang Ada di Xbox One

Game ini bisa kamu dapatkan di Steam dengan harga Rp870.000. Nah, untuk Top Up Steam Wallet murah dan cepat, langsung saja ke VCGamers Marketplace!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!