Cara Mengetahui WA Diblokir, Auto Ketahuan!

Terdapat beberapa cara mengetahui WA diblokir oleh orang lain. Sehingga, kamu bisa tahu apakah WA kamu diblokir atau tidak.
cara mengetahui wa diblokir (2)
Whatsapp Logo (Source: IGB)

Ada beberapa pengguna yang belum mengetahui bahwa nomor WhatsApp-nya telah diblokir oleh seseorang. Namun, ternyata ada sejumlah cara mengetahui WA diblokir, lho!

Memang, salah satu fitur yang ada pada WhatsApp adalah bisa memblokir seseorang tanpa diketahui oleh mereka.

Siapapun pengguna WhatsApp memang berhak memblokir seseorang apabila dirasa mengganggu kehidupan mereka.

Jadi, salah satu tandanya jika Whatsapp kita diblokir adalah tak bisa saling menghubungi.

Pada WhatsApp sendiri tak ada tanda-tanda jika kita diblokir oleh orang tersebut dan hal ini dirasa cukup membuat beberapa pengguna bingung.

WhatsApp menerapkan hal ini karena untuk menjaga privasi seseorang dan WhatsApp tak akan memberikan notifikasi jika seseorang telah memblokir kita.

Lantas, seperti apa tanda-tandanya jika nomor WhatsApp kita telah diblokir oleh seseorang?

Pada artikel kali ini akan membahas poin-poin cara mengetahui WA diblokir tanpa harus chat terlebih dahulu!

Baca juga: Cara Mudah Menggunakan WhatsApp Web di HP

Cara Mengetahui WA Diblokir

cara mengetahui wa diblokir (3)
Ceklis Satu & Tak Ada Profile (Source: IDN Times)

Berikut ini merupakan beberapa cara untuk mengetahui WA diblokir oleh seseorang.

Simak dan perhatikan juga daftar kontak-mu di Whatsapp, siapa tau dari ciri-ciri ini mereka telah memblokirmu.

Ceklis Satu

Salah satu cara yang harus kamu lakukan untuk mengetahui WA diblokir adalah mengirimkan Chat kepada mereka.

Jika pesan kamu hanya ceklis satu kepada mereka, patut dicurigai jika mereka juga telah memblokir nomormu di Whatsapp.

Namun, hal ini juga sambil diperhatikan foto profil-nya, jika foto profil mereka default, mungkin itu tandanya kamu telah diblokir.

Tapi cara ini sebenarnya tak 100% benar karena bisa saja orang tersebut sedang off data Whatsapp atau memang tak menggunakan foto profil.

Foto Profil

Seperti yang disinggung sebelumnya, ini salah satu cara untuk mengetahui WA diblokir.

Jika seseorang telah memblokirmu, mereka tak menggunakan foto profil atau menggunakan foto profil default WhatApp.

Maka dari itu, kamu bisa melihat tanda satu ini. Tapi disclaimer, ada beberapa pengguna juga yang tak biasa menggunakan foto profil WhatsApp.

Lakukan Panggilan

Cara yang ketiga untuk mengetahui WA diblokir adalah coba melakukan panggilan kepada mereka.

Jika kamu melakukan panggilan kepada seseorang biasanya ada tulisan ‘Berdering’ kepada mereka dan WhatsApp mereka sedang aktif.

Tapi jika ada tulisan ‘Memanggil’ dan tak ada foto profil-nya, kemungkinan mereka telah memblokir-mu atau memang sedang off WhatsApp.

Status Last Seen

Sebagai cara keempat untuk mengetahui WA diblokir oleh seseorang adalah dengan melihat status Last Seen-nya.

Jika mereka tak ada status Last Seen dibawah nama mereka plus tanpa foto profil, sudah dipastikan bahwa mereka telah memblokirmu di WhatsApp.

Namun, untuk status Last Seen WhatsApp sendiri sudah ada pengaturannya di sana. Mungkin juga mereka mengatur jika Last Seen mereka menjadi ‘Nobody’ alias tak bisa dilihat oleh pengguna lain.

Info Kontak

Nah, ada beberapa pengguna juga yang menggunakan info kontak di WhatsApp mereka sebagai informasi tambahan.

Tapi, jika mereka tak ada menggunakan info di WhatsApp, kemungkinan mereka juga memblokirmu.

Tapi, kamu juga harus mengamati kontak tersebut dengan ciri-ciri yang telah disebutkan sebelumnya di atas seperti tak ada foto profil, tak ada status last seen dan ceklis satu jika mengirim chat sehingga sudah dipastikan bahwa kamu telah diblokir oleh mereka.

Diundang ke Grup

Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk mengetahui WA diblokir oleh seseorang adalah mengundangnya ke sebuah Grup WhatsApp.

Ya, hal ini memang umum sekali jika mereka bisa diundang ke sebuah grup. Tapi, jika mereka tak bisa diundang ke grup, kemungkinanannya ada dua.

Yaitu, mengatur siapa saja yang bisa mengundangnya ke Grup di WhatsApp atau memang mereka juga telah memblokirmu.

Status Whatsapp

Cek status Whatsapp adalah cara selanjutnya untuk mengetahui seseorang memblokir kamu di WA.

Sebenarnya cara ini tak 100% benar, karena ada beberapa pengguna yang memang kurang suka mengunggah status di WhatsApp.

Jika kamu ingin mencari tahunya, kamu tinggal lihat saja dari statusnya di WhatsApp apakah mereka membuatnya sambil diiringi dengan mengecek foto profil, info kontak hingga tanda ceklis satu di room Chat WhatsApp.

Cek Melalui Nomor Whatsapp Lain

Nah, ini adalah cara terakhir untuk mengetahui seseorang telah memblokir kamu di WA.

Jika kamu menggunakan dua nomor WhatsApp, kamu bisa menambahkan mereka terlebih dahulu ke daftar kontak setelah itu cek foto profil, info kontak hingga status Last Seen, setelahnya kamu chat mereka dan jika ceklis dua, berarti mereka aktif di Whatsapp.

Tapi sebelum itu, jika kamu perhatikan dulu terkait foto profil, info kontak dan status Last Seen.

Jika mereka tak menggunakan ini semua, kemungkinan juga mereka telah mengatur di pengaturan terkait siapa saja yang dapat melihatnya.

Baca juga: Cara Melacak Nomor HP Tanpa Aplikasi, Praktis Banget!

Cara Menghindari WA Diblokir

cara mengetahui wa diblokir (1)
Ceklis Satu di Whatsapp (Source: Lifewire)

Nah, cara di atas adalah untuk mengetahui jika kamu diblokir oleh seseorang di WA. Penulis juga ada beberapa tips supaya WA kamu tidak diblokir nih. Simak ulasannya!

Jangan Membuat Orang Tak Nyaman

Salah satu hal pertama yang harus kamu lakukan supaya mereka tak memblokirmu adalah jangan membuat mereka menjadi tak nyaman berteman denganmu di WhatsApp.

Contohnya seperti spam chat, melakukan spam call/panggilan atau bahkan kamu telah mengupload konten sensitif di WhatsApp.

Sebenarnya contoh-contoh tersebut adalah bagaimana seseorang menyikapi kita. Namun, jika orang tersebut tak ingin memutuskan kontak atau mencari masalah denganmu, bisa saja mereka hanya mengabaikanmu di WhatsApp atau menghapus mereka dari daftar kontak.

Tapi, sangat disarankan jangan melakukan hal-hal diatas atau hal apapun yang membuat orang tersebut menjadi tak nyaman jika berteman denganmu di WhatsApp.

Jangan Spam

Seperti yang disebutkan bahwa jangan spam chat jika tak ingin diblokir di WA. Hal ini juga sebagai salah satu cara untuk mengantisipasi supaya tidak diblokir.

Jangan terlalu sering menelpon mereka, atau re-chat di WhatsApp jika mereka tidak membalas chat-mu. Kemungkinan saja mereka sedang sibuk sehingga belum sempat cek WhatsApp.

Kamu bisa menelponnya atau re-chat mereka nanti jika sudah berada diluar jam kerja ataupun ketika waktu senggang.

Jangan Sering Mengganti Nomor

Salah satu cara yang membuatmu menjadi diblokir di WA adalah terlalu sering mengganti nomor.

Sebenarnya setiap orang beda-beda dalam menanggapinya, tetapi ada juga sebagian dari mereka jika seseorang sering mengganti nomor akan dianggap scamming oleh orang tersebut yang menggunakan nama kamu.

Maka dari itu, pastikan juga jangan terlalu sering mengganti nomor WhatsApp supaya orang tak akan menganggapmu seseorang yang negatif.

Baca juga: Cara Mendapatkan Teman Luar Negeri di Whatsapp

Itulah cara untuk mengetahui WA diblokir. Jadi, apakah kamu sudah mengecek semuanya dan mengetahui siapa yang telah memblokirmu?

Yuk beli produk digital termurah, cepat dan aman hanya di VCGamers Marketplace ya! Banyak promo!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!