Kupas Tuntas 3 Fakta Cara Mainkan Hero Hanzo, si Tukang Curi Buff!

Hero hanzo mlbb

Build Item yang Digunakan

Hero Hanzo termasuk dalam hero yang dikenal sebagai hero yang sering mengambil buff dari lawan di Mobile Legends: Bang Bang.

Maka dari itu, terkadang hero Hanzo termasuk list hero yang dibanned ketika akan bermain dalam mode ranked. Berikut ini item-item yang dapat digunakan oleh Hanzo, agar dapat memaksimalkan skill-skill yang ia miliki:

  1. Magic Shoes: Meskipun termasuk dalam hero tipe assassins, Hanzo bisa memakai item magic shoes. Item ini dapat membantu menambah atribut sebesar +40 Movement Speed, dan juga +10% Cooldown Reduction.
  2. Raptor Machete: Meskipun termasuk dalam hero tipe assassins, Hanzo bisa memakai item magic shoes. Item ini dapat membantu menambah atribut sebesar +40 Movement Speed, dan juga +10% Cooldown Reduction.
  3. Blade of the Heptaseas: Item yang dapat digunakan selanjutnya yaitu  Blade of the Heptaseas, karena dapat menambah +250 HP, +65 Physical Attack dan juga atribut sebesar +15 Physical Penetration.
  4. Blade of Despair: merupakan item selanjutnya yang harus para pemain beli, meskipun harganya yang terbilang cukup mahal karena gold yang harus dimiliki sebesar 3010 gold. Item ini bisa memaksimalkan damage yang dimiliki oleh Hanzo ketika menuju late game. Efek yang dihasilkan dari item ini sangat bermanfaat untuk hero ini, karena bisa membantu menambah +5% Movement Speed dan juga +170 Physical Attack. Blade of Despair ini juga mempunyai pasif unik, apabila Hanzo melakukan serangan terhadap lawan yang mempunyai HP di bawah 50%, maka Physical Attack yang dimiliki Hanzo akan mengalami peningkatan sebesar 25% selama 2 detik.
  5. Endless Battle: Item ini dapat membantu menambah stat berupa +25 mana regen, +250 HP, +5% Movement Speed, +65 Physical Attack, +15% Physical Lifesteal, dan juga +10% Cooldown Reduction. Item endless battle ini juga dapat membantu memberikan efek stelah Hanzo menggunakan skillnya, yang mana Basic Attack berikutnya akan memberikan 70% Physical Attack yang berperan sebagai True Damage. 
  6. Windtalker: Item terakhir yang harus dimiliki yaitu Windtalker, karena item ini akan membantu menambah +20 Movemnet Speed, +40% Attack Speed, dan juga +10% Critical Chance. Selain itu, item ini juga mempunyai skill pasif yang unik yaitu setiap 3 sampai 5 detik, basic attack yang dimiliki oleh Hanzo akan mengenai 3 lawan dan akan memberikan magic damage yang besar. Windtalker ini juga bisa memberikan Critical Damage terhadap minions dan juga movement speed bagi Hanzo dengan sangat cepat.

Hal yang Harus Dipahami Ketika Memakai Hero Hanzo

Hero Hanzo termasuk dalam hero Assassins, yang mempunyai kelebihan dalam serangan jarak jauhnya. Hero ini mempunyai 5 skill yang aktif dan dapat digunakan dalam dua mode. Hanzo mempunyai kecepatan yang sangat tingi dalam farming.

Kemampuan yang dimiliki oleh hero Hanzo dapat mengancam nyawa lawannya, namun para pemain juga harus memiliki perhitungan atau strategi yang tepat, berikut ini hal-hal yang harus diperhatikan ketika menggunakan hero ini:

  • Lebih banyak farming ketika awal permainan.
  • Menjaga jarak aman ketika bermain.
  • Memprioritaskan untuk mengincar carry lawan.
  • Tidak melupakan Speed attack dan juga Movement Speed.
  • Mengenali damage skill yang dimiliki oleh Hanzo.

Gameplaynya Seperti Apa?

Hero Hanzo adalah hero Assassins yang sangat mengerikan dan mematikan jika menggunakannya dengan benar dan tepat. Hero Hanzo juga sudah ditakuti sejak early game karena skill yang memudahkannya dalam meningkatkan level.

Ketika di early game, Hanzo dapat langsung memakai skilnya untuk mendapatkan buff dan pergi menuju Top lane. Setelah itu, jangan lupa untuk mengambil Rever Crab dan juga mencuri farming lawan yang ada ya!

Kemudian ketika di mid game, pemain harus banyak mencuri buff dan juga mengambil lahan farming dari lawan. Hal tersebut dilakukan supaya gold team tetap unggul serta mendominasi permainan.

Lalu ketika berada di late game, pemain harus bermain dengan cara yang agresif,agar mempunyai damage yang sangat tinggi. Hanzo bisa dengan mudahnya menculit hero core lawan dan juga mendominasi dalam permainan.

Baca Juga : Kupas Tuntas Sawed Off, Shotgun Terlemah di PUBG!
vcgamers-bebas-biaya-transaksi-penjualan

Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!