Jangan Ketinggalan, Dapatkan CSGO Birthday Coin Segera!

CSGO Birthday Coin

Valve saat ini merayakan ulang tahun ke-10 CSGO atau Counter Strike: Global Offensive. Seperti game lainnya, Valve sebagai developer CSGO memberikan berbagai hadiah bagi pemain setia CSGO, salah satunya adalah CSGO Birthday Coin.

Kali ini, VCGamers akan membahas bagaimana cara mendapatkan CSGO Birthday Coin. Tidak hanya itu, VCGamers juga akan membahas berbagai hadiah dari Valve yang sedang merayakan ulang tahun ke-10 CSGO.

Baca Juga: CSGO Update Terbaru Agustus 2022

Cara Mendapatkan CSGO Birthday Coin

Cara Mendapatkan CSGO Birthday Coin
Tampilan Progres EXP untuk Mendapatkan CSGO Birthday Coin. Sumber: VCGamers

Vicigers bisa dengan mudah mendapatkan koin tersebut. Caranya, hanya perlu menaikkan satu level untuk mendapatkan CSGO Birthday Coin. Tidak perlu takut untuk menghabiskan uang atau Steam Wallet, karena hadiah tersebut sepenuhnya gratis.

Menurut Blog Resmi CSGO, hadiah tersebut hanya tersedia bagi pemain yang memiliki status Prime. Jadi, Vicigers yang belum memiliki status Prime, maka harus membelinya untuk mendapatkan hadiah tersebut.

Vicigers bisa mendapatkan EXP untuk menaikkan level dengan memainkan mode apa saja. Terdapat berbagai mode permainan, seperti Competitive, Casual, hingga Wingman.

Setelah naik satu level, Vicigers akan langsung mendapatkan Koin Ulang Tahun CSGO yang langka sebagai hadiah event ulang tahun CSGO.

Event ulang tahun CSGO akan berlangsung dari tanggal 16 hingga 23 Agustus. Jadi, jangan sampai kelewatan untuk mendapatkan CSGO Birthday Coin karena durasi event ini terbatas!

Baca Juga: Wajib Hafal! Smoke Mirage CSGO untuk Terrorist Side

Sticker Capsule

CSGO Birthday Sticker Capsule
Berbagai Pilihan Stiker Komunitas Bernama 10 Year Birthday Sticker Capsule. Sumber: VCGamers

Tidak hanya koin ulang tahun, Valve juga menyelenggarakan kompetisi stiker peringatan ulang tahun ke-10.

Terdapat lebih dari 60 stiker hasil komunitas yang ada dalam kapsul stiker baru bernama “10 Year Birthday Sticker Capsule”. Uniknya, terdapat kualitas stiker baru bernama Lenticular yang bisa bergerak dalam game seperti GIF.

Vicigers bisa mendapatkan stiker random dari stiker kapsul dengan harga Rp. 14,099 atau langsung membeli stiker yang Vicigers inginkan di Market.

Baca Juga: Map CS:GO yang Cocok untuk Pemula, Mainkan Sekarang!

Map Baru untuk Competitive dan Wingman

Map Baru CSGO Birthday
Kumpulan Map Komunitas yang Tersedia dalam Mode Competitive dan Wingman. Sumber: Valve

Terdapat lima map komunitas yang akhirnya tersedia dalam mode Competitive dan Wingman. Untuk mode Competitive, terdapat map baru bernama Tuscan. Selain itu, map Anubis dan Breach juga kembali ditambahkan dalam mode Competitive.

Untuk mode Wingman, terdapat dua map baru yang Valve tambahkan yakni map Primetime dan Blagai. Bagi Vicigers yang bosan memainkan Mirage, Inferno, dan Dust 2, mungkin map baru ini bisa menghibur rasa bosan Vicigers.

Demikian pembahasan mengenai cara mendapatkan CSGO Birthday Coin dan event ulang tahun ke-10 CSGO. Untuk keperluan top up Steam Wallet, jangan lupa kunjungi VC Market by VCGamers! Jangan lupa juga untuk gunakan kode “VCGARMY” unttuk para $VCG Army!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!