7 Peringkat Shichibukai Terkuat di One Piece

Shichibukai One Piece

Shichibukai merupakan kelompok yang terdiri dari 7 bajak laut yang bekerja untuk angkatan laut. Kini, sistem Shichibukai telah resmi dihapuskan di Manga One Piece.

Sistem Shichibukai dinilai telah banyak merugikan kerajaan di One Piece, seperti Alabasta dan Dressrosa.

Ada dua mantan anggota Shichibukai yang berkuasa disana, pertama Crocodile yang menguasai Alabasta dan Doflamingo di Dressrosa.

Meskipun sudah dibubarkan, anggota Shichibukai tetaplah petarung yang hebat. 

Nah, untuk kamu yang ingin mengetahuinya urutan anggota Shichibukai yang terkuat, berikut kami rangkumkan untukmu.

Baca juga: Daftar Urutan Arc One Piece, Yuk Tonton Sekarang!

Marshall D. Teach

Shichibukai One Piece
Marshall D. Teach. Source: One Piece Wiki – Fandom

Seperti yang telah diungkapkan, Marshall D. Teach atau Blackbeard menjadi satu-satunya anggota Shichibukai yang tidak memiliki bounty. 

Hal itu karena selama di kapal Shirohige, dia benar-benar menyembunyikan kekuatannya dan tidak terlalu mencolok.

Saat ini Blackbeard menjadi satu-satunya karakter di One Piece yang memakan dua buah iblis, yaitu Gura Gura no Mi dan Yami Yami no Mi. 

Tujuan dia menjadi Shichibukai hanya untuk mendapatkan akses ke Impel Down untuk mengumpulkan penjahat berbahaya dari sana, dan menjadikan mereka krunya. 

Untuk kekuatan fisik, Blackbeard sangatlah kuat, dia hampir mematahkan leher Ace hanya dengan satu pukulan. 

Jadi, dengan dua buah iblis dan kekuatan fisik yang tidak main-main, pantas untuk menjadikannya sebagai Shichibukai terkuat.

Baca juga: Rahasia Dibalik Kekuatan Stussy One Piece, Seram Banget!

Dracule Mihawk

Shichibukai One Piece
Dracule Mihawk. Source: Wallpapers.com

Dracule Mihawk merupakan Pendekar Pedang Terkuat di Dunia. Dia menggunakan pedang besar yang benama Yoru dan termasuk ke dalam pedang kelas Saijō Ō Wazamono. 

Ketika masih muda, Mihawk diketahui menjadi saingan Shanks dalam hal berpedang.

Mihawk merupakan petarung yang berbahaya, hal itu terbukti ketika di awal kemunculannya, dia dengan mudah mengalahkan Zoro.

Hingga saat ini kita belum diperlihatkan dengan Mihawk yang berada di pertarungan sulit dan memaksanya untuk bertarung habis-habisan. 

Donquixote Doflamingo

Donquixote Doflamingo
Donquixote Doflamingo. Source: One Piece Wiki – Fandom

Donquixote Doflamingo merupakan kapten dari Bajak Laut Donquixote dan menganggap krunya sebagai keluarga. 

Selain itu, dia juga merupakan mantan Bangsawan Dunia dan mantan Raja Dressrosa. 

Doflamingo adalah seorang pria kejam dan akan melakukan apa saja untuk mencapai tujuannya, namun dia sangat menyayangi keluarganya.

Dimana dia bisa melakukan hal kejam kepada orang yang menertawakan anggota keluarganya.

Doflamingo memakan buah iblis Ito Ito no Mi, yang memungkinkannya untuk memanipulasi benang sesuka hati. Dan telah mencapai level awakening pada buah iblisnya.

Doflamingo dikalahkan oleh Luffy lewat pertarungan yang panjang di Dressrosa dan saat ini dia dikurung di Impel Down Level 6.

Baca juga: 5 Fakta Nico Robin di One Piece yang Bikin Kamu Terpukau

Edward Weevil

Edward Weevil
Edward Weevil. Source: One Piece Wiki – Fandom

Edward Weevil diketahui merupakan putra dari Whitebeard atau Shirohige. Sebelum menjadi Shichibukai, memiliki bounty senilai 480.000.000 berry. 

Weevil menerima undangan dari Pemerintah Dunia untuk menjadi Shichibukai dan kemudian mulai mencari sisa-sisa anggota Bajak Laut Whitebeard, lalu mengalahkannya.

Kekuatan Weevil dianggap sebanding dengan kekuatan Whitebeard saat masih muda. Perbandingan tersebut disampaikan langsung oleh Kizaru. 

Trafalgar Law

Trafalgar Law
Trafalgar Law. Source: One Piece Wiki – Fandom

Trafalgar Law adalah kapten dari Bajak Laut Hati dan menjadi seorang Shichibukai ketika masa time skip. 

Trafalgar Law memakan salah satu buah iblis terkuat, yaitu Ope Ope no Mi.

Buah iblis ini memungkinkannya untuk menciptakan “Ruang” yang membuatnya bisa mengendalikan apapun dengan bebas disana. 

Law menjadi aliansi dengan Bajak Laut Topi Jerami di Punk Hazard untuk mengalahkan Doflamingo, namun berujung pada pertarungan melawan Kaido. 

Sama seperti Luffy, Law juga merupakan anggota Keluarga “D”. Dimana nama aslinya adalah Trafalgar D. Water Law

Baca juga: Serial One Piece: Petualangan Legendaris yang Mendebarkan

Jinbe

Jinbe
Jinbe. Source: One Piece Wiki – Fandom

Jinbe saat ini merupakan anggota dari Bajak Laut Topi Jerami. Dia bergabung 

Setelah secara resmi mengumumkan untuk meninggalkan Bajak Laut Big Mom. 

Jinbe adalah orang yang dihormati karena kebaikan hatinya. Dia dipenjara oleh Angkatan Laut setelah dia menolak untuk bertarung melawan Whitebeard.

Dia tidak memiliki kekuatan buah iblis, tetapi dia adalah seorang ahli Karate Manusia Ikan. 

Jinbe telah menghadapi banyak musuh yang kuat seperti Akainu, Big Mom dan Gecko Moria. 

Dia berhasil menahan salah satu serangan Akainu dengan tangannya untuk melindungi Luffy.

Boa Hancock

Boa Hancock
Boa Hancock. Source: One Piece Wiki – Fandom

Boa Hancock merupakan Ratu di pulau Amazon Lily dan juga seorang pemimpin Bajak Laut Kuja. 

Ketika sistem Shichibukai masih berlaku, dia menjadi satu-satunya anggota perempuan.

Hancock memakan buah iblis Mero Mero no Mi, yang membuatnya mampu mengubah orang menjadi batu berdasarkan kecintaannya pada Hancock. 

Baca juga: Rekomendasi Anime Ufotable Studio Selain Demon Slayer

Nah, itulah 7 anggota Shichibukai terkuat di One Piece. 

Jangan lupa kunjungi VCGamers News untuk mengetahui info seputar anime lainnya.

Dan top up game favoritmu dengan mudah, cepat, aman, dan pastinya termurah hanya di VCGamers Marketplace.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!