Steam Summer Sale 2025. Source: Steam
Deretan Game yang Wajib Kamu Beli di Steam Summer Sale 2025
Buat kamu para penggemar game PC ada kabar gembira nih! Pasalnya dari tanggal 27 Juni 2025 sampai 10 Juli 2025 ada event Steam Summer Sale.
Pada event Steam Summer Sale ini, Steam tengah memberikan diskon besar-besaran untuk game. Jadi, dengan membeli game pada event ini, kamu bisa hemat pengeluaran.
Nah, jadi tunggu apalagi, kamu harus manfaatkan event seperti ini untuk membeli game incaranmu dengan harga miring.
Buat kamu yang kaget dapat info Steam Summer Sale 2025, dan bikin bingung mau beli yang mana. Jangan khawatir ya, karena kami akan merekomendasikan beberapa judul game yang wajib kamu beli pada event ini.
Yuk simak apa saja gamenya tersebut!
Baca juga:
Game EA SPORTS FC 25 mendapatkan diskon sebesar 80% dan menjadikannya bisa dibeli dengan harga Rp47.800 saja. Sedangkan untuk versi Ultimate Edition, mendapatkan diskon 60% menjadi Rp455.600.
EA SPORTS FC 25 menyediakan berbagai mode menarik, seperti Rush 5v5, FC IQ yang memberikan kontrol lebih taktis daripada sebelumnya, Career mode, hingga bisa cross play dengan Nintendo Switch.
Meskipun It Takes Two sudah dirilis sejak 2021, namun tetap menarik untuk dimainkan hingga saat ini sebab dia pernah berhasil mendapatkan GAME OF THE YEAR di Game Awards 2021.
Pada event Steam Summer Sale 2025 kamu bisa mendapatkan game ini dengan harga Rp119.750 setelah mendapatkan diskon sebesar 75%. Lalu untuk versi bundle mendapatkan harga Rp166.217.
Kamu bisa bermain dengan seorang teman untuk bergabung secara gratis dengan Friend’s Pass dan bekerja sama dalam berbagai macam tantangan permainan yang sangat mengganggu.
It Takes Two sendiri dikembangkan oleh studio pemenang penghargaan Hazelight, pemimpin industri permainan kooperatif.
Star Wars Jedi Survivor versi standar bisa kamu dapatkan dengan harga Rp151.800 setelah mendapatkan 80% diskon. Dan untuk versi Deluxe Edition bisa didapatkan dengan harga Rp363.650 setelah diskon 65%.
Game ini merupakan sebuah game aksi-petualangan dengan sudut pandang orang ketiga dari Respawn Entertainment, yang dikembangkan bekerja sama dengan Lucasfilm Games.
Game ini mengambil latar waktu 5 tahun setelah peristiwa Star Wars Jedi: Fallen Order dan mengikuti perjuangan Cal yang semakin putus asa saat galaksi semakin turun ke dalam kegelapan.
Star Wars Battlefront II: Celebration Edition menjadi salah satu game termurah di event Steam Summer Sale 2025. Game ini mendapatkan diskon sebesar 90% dan menjadikannya seharga Rp47.900.
Tak jauh beda dari versi standarnya, untuk versi Triple Bundle juga mendapatkan diskon besar-besaran, yaitu 86% sehingga bisa dibeli diharga Rp226.147.
Kamu bisa jadi pahlawan dalam pertempuran Star Wars dengan memulai perjalanan yang tak ada habisnya.
Disini kamu bisa merasakan medan pertempuran multiplayer yang kaya di ketiga era – prekuel, klasik, dan trilogi baru – atau bangkit sebagai pahlawan baru dan temukan kisah pemain tunggal yang mencekam secara emosional selama tiga puluh tahun.
Terakhir ada Battlefield V yang mendapatkan diskon sebesar 95% dan membuat harganya jadi Rp28.450.
Battlefield V menyajikan konflik terbesar umat manusia di darat, udara, dan laut dengan semua konten gameplay yang terbuka sejak awal.
Kamu bisa memilih persenjataan, kendaraan, dan gadget yang lengkap untuk membenamkan dirimu dalam pertempuran sengit Perang Dunia II.
Tampil beda di medan perang dengan daftar lengkap Elite dan konten kustomisasi terbaik di Tahun 1 dan Tahun 2.
Baca juga:
Nah, demikianlah pembahasan kita kali ini mengenai game yang wajib kamu beli pada Steam Summer Sale 2025.
This website uses cookies.