Content Writing: SEO Friendly untuk Artikel/Blog Post

Content Writing: SEO Friendly untuk Artikel/Blog Post [Panduan Keempat - Program Kontributor SEO Content Writer]
content writing seo friendly

Pentingnya Konten Artikel

Berikut adalah beberapa alasan mengapa artikel itu penting:

  • Artikel akan Menjadi Sumber Informasi

Ketika konten artikel yang dimiliki menarik dan mampu mengedukasi pembaca, maka mereka akan menjadikannya sebagai referensi utama untuk mencari informasi.

  • Untuk Mempromosikan Produk

Membuat artikel tentang produk atau layanan yang ditawarkan oleh bisnis bisa menjadi salah satu strategi soft-selling. 

Yaitu dengan mengidentifikasi apa masalah yang kini dihadapi oleh para konsumen atau calon konsumen, lalu lewat artikel memberikan berbagai tips dan solusi untuk mereka.

  • Membuat Website Jadi Up to Date

Alasan mengapa pentingnya artikel pada website karena mesin pencarian Google menyukai website yang fresh dengan konten-konten baru dan berkualitas.

  • Mendatangkan Traffic ke Website

Website dengan konten artikel berkualitas akan menduduki ranking teratas di halaman hasil mesin pencarian Google, dan hal itu akan membuat artikel yang berada di ranking atas biasanya akan banyak diklik dan mendatangkan banyak traffic.

  • Meningkatkan Conversion di Website

Artikel bisa digunakan untuk membuat pengunjung melakukan hal yang diinginkan melalui kalimat CTA.

Baca juga: Panduan Umum: Content Writer [Panduan Kedua]

Jenis-Jenis Konten Artikel

Berikut adalah jenis-jenis konten artikel yang perlu untuk diketahui:

  • Artikel Cornerstone/Pillar

Artikel cornerstone/pillar adalah artikel yang menjadi tulang punggung utama bagi artikel lainnya dalam sebuah blog. Sehingga artikel cornerstone biasanya panjang dan terperinci. 

Berbagai hal yang biasa dimuat dalam artikel cornerstone antara lain, jenis produk/brand atau jasa, insight, hingga fakta-fakta penting lain yang berkaitan dengan produk/brand.

  • Artikel Listicle

Jenis artikel yang satu ini sangat disukai oleh audiens karena penyajian fakta dengan mengambil bentuk list alias daftar. 

Formatnya yang renggang dan to the point sangat pas untuk orang yang ingin membaca sambil melakukan hal lain di waktu senggang.

  • Artikel Tutorial

Dengan menyajikan konten artikel tutorial yang relevan, maka akan mendapatkan dua keuntungan sekaligus. 

Pertama, konsumen akan mengikuti dan membuka website, yang kedua, seorang content writer bisa menempatkan diri sebagai seorang pakar di antara para kompetitor.

  • Artikel Infografis

Infografis merupakan penyajian data yang rumit dalam bentuk diagram atau gambar yang memanjakan mata. 

Jika seorang content writer bisa desain atau punya team desain grafis yang handal, ini bisa jadi senjata yang mumpuni untuk melengkapi artikel website.

Artikel yang terdiri dari uraian dan infografis sebagai penjelas biasanya menjadi kombinasi yang paling mantap untuk rangkaian artikel di website. 

  • Artikel Studi Kasus

Biasanya bentuk dari jenis artikel ini adalah testimoni dari para pengguna sebelumnya, success story bagaimana cara membangun brand dari nol, visi dan misi suatu brand, dan sejenisnya.

Jika kita ambil contoh di dunia games, misalkan seperti bagaimana seorang gamers dapat menyelesaikan game adventure dalam kurang dari 24 jam, sedangkan normalnya gamers lain menyelesaikan game tersebut dalam waktu 3 hari lebih.

Tentunya ada tips yang belum diketahui umum agar game tersebut dapat diselesaikan dalam waktu singkat, itu lah yang nantinya akan di bahas pada artikel.

Artikel ini memiliki tujuan untuk memperkenalkan siapa dan apa brand sehingga bisa memberikan kesan yang baik pada diri audiens. 

  • White Papers

White papers adalah dokumen yang biasanya berformat PDF yang disertakan untuk menekankan kredibilitas sebuah brand. 

Biasanya isi dari artikel ini sangat terperinci, mulai dari data hingga informasi-informasi penting, sehingga membuat panjangnya bisa mencapai 10 halaman lebih.

Dasar-Dasar SEO untuk Content Writer

Berikut adalah dasar-dasar SEO yang harus dikuasai untuk menjadi Content Writer:

  • Menemukan Keyword yang Relevan

Seorang content writer harus bisa mengidentifikasi topik yang relevan untuk kemudian akan dituliskan pada website. 

Lalu, rencanakan juga tentang hal-hal apa saja yang mungkin dicari orang di penelusuran Google yang bisa memunculkan produk atau layanan yang dimiliki.

Kamu bisa menggunakan bantuan tools SEO yang sebelumnya sudah kami informasikan di panduan sebelumnya.

Baca juga: Fundamental/Pengenalan Content Writing [Panduan Pertama]
  • Menentukan Keyword Berdasarkan Search Intent

Jika sudah menemukan kata kunci yang memiliki potensi untuk menarik pengunjung ke website, selanjutnya content writer perlu mengidentifikasi kembali kata kunci tersebut berdasarkan search intent. 

Search intent (maksud pencarian) dapat diartikan sebagai niatan/maksud/tujuan user saat mengetikkan keyword di mesin pencarian. Pastinya setiap user memiliki tujuannya masing-masing, kan?

Ada beberapa jenis search intent yang umumnya harus diketahui, yaitu:

  • Informasional

Kamu pasti pernah ingin mencari informasi ketika membuka search engine, seperti informasi mengenai biografi seseorang, hal-hal baru seperti digital marketing, SEO, dan lainnya. Biasanya kamu akan mengetikkan keyword yang sangat spesifik, seperti: cara merawat baterai smartphone; belajar SEO untuk pemula; dan lainnya.

  • Transaksional

Jenis search intent ini lebih mengarah kepada keinginan membeli/transaksi. Kamu juga pasti pernah mengetikkan nama sebuah brand atau barang di search engine, lalu yang muncul di hasil pencarian rata-rata adalah ecommerce/marketplace.

Kamu yang bermaksud ingin melakukan transaksi setidaknya sudah mengetahui apa yang ingin dibeli beserta spesifikasi dan kisaran harganya. Maka, kamu akan langsung tertuju ke keyword dengan transactional intent. Beberapa contohnya seperti: beli iPhone 15 Pro Max; Top Up Diamond MLBB Murah; dan lainnya.

  • Navigasional

Mungkin kamu pernah ingin mencari situs tertentu, tetapi tidak tahu domain aslinya? Jika pernah, kamu termasuk ke dalam jenis search intent yang satu ini.

Sebagai contoh, kamu mungkin ingin mencari situs VCGamers News, namun kamu belum tahu pasti apakah domainnya .co.id, .net, atau .com.

Untuk mempermudah pencarian kamu cukup mengetikkan keyword “VCGamers News” di search engine, dan hasil pencariannya akan menunjukkan website VCGamers News di pencarian paling atas.

  • Commercial Investigation

Di commercial investigation kamu dapat diartikan sedang mengambil keputusan sebelum membeli sesuatu.

Kamu mungkin seringkali mencari review terhadap suatu barang terlebih dulu sebelum membelinya.

Atau kamu mencari perbandingan dari brand X vs brand Z untuk memastikan mana yang lebih oke.

Berikut beberapa contoh keyword dengan commercial investigation intent: smartphone 3 jutaan terbaik; iPhone 14 vs iPhone 15; review Xiaomi 13.

  • Membuat Perencanaan Konten

Content writer bisa membuat perencanaan konten seperti berikut ini: 

  • Membuat primary keyword beserta turunan keywordnya;
  • Format, tipe, dan angle konten;
  • Subtopik yang relevan dengan konten yang sedang dibuat.
  • Mulai Menulis

Setelah semuanya sudah selesai, maka kamu sudah bisa mulai menulis. Sebagai content writer, kamu harus tahu hal apa saja yang harus dilakukan, yaitu:

  • Membuat konten secara alami dengan penyesuaian audiens;
  • Gunakan kosa kata dan pemilihan diksi yang mudah dimengerti oleh audiens.
Baca juga: Tips Pengolahan Artikel bagi Content Writer [Panduan Ketiga]

Tips Menulis Konten Artikel yang SEO Friendly

Sebagai content writer perlu mengetahui tips dalam membuat artikel yang SEO Friendly, berikut adalah caranya:

  • Lakukan Riset Kata Kunci/Keyword
  • Pahami Intent Pengguna
  • Ambil Sudut Pandang yang Unik
  • Perhatikan Struktur Artikel
  • Perhatikan Bagian Pembuka
  • Gunakan Paragraf Singkat
  • Gunakan Teknik Piramida Terbalik
  • Tulis Artikel yang Berfokus
  • Sebar Kata Kunci Sewajarnya
  • Pakai Kata Konjungsi
  • Sisipkan Internal Link dan External Link
  • Tambahkan Konten Visual
  • Optimasi Gambar (lengkapi alt text, judul gambar, dan caption)
  • Gunakan Heading dan Subheading
  • Usahakan Panjang Artikel Optimal
  • Perhatikan Komponen Teknis Blog (meta title, meta deskripsi, dll)
  • Manfaatkan Plugin SEO
  • Pastikan Tak Ada Kesalahan Penulisan
  • Konsisten Menerbitkan Artikel
  • Jangan Lupa Promosikan Artikel

Wah, selamat ya kamu sudah membaca semua panduan yang kami berikan, sekarang waktunya kamu menulis artikel di Program Kontributor SEO Content Writer – VCGamers News.

Jangan sampai kelewatan kesempatan mendapatkan POIN EKSTRA ratusan ribu rupiah dan e-Sertifikat, yuk buat akun/login VCGamers News Kontributor sekarang!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!