Cara Menjadi Pro Player di FF, Perlu Dedikasi!

Pemain FF pasti memiliki mimpi untuk menjadi pro player di FF. Jangan khawatir! Berikut adalah cara menjadi pro player di FF.
Pro Player FF

Pemain Free Fire mungkin memiliki mimpi dan cita-cita untuk menjadi pro player. Namun, banyak yang belum mengetahui cara menjadi pro player di FF. Dengan banyaknya persaingan dan kemunculan pemain handal dalam game FF ini, Vicigers memiliki kesempatan kecil untuk menjadi pro player khususnya dalam game Free Fire.

Artikel ini akan membahas cara menjadi pro player di FF secara lengkap. Meskipun pemain FF masih tergolong muda, cara-cara ini masih bisa dilakukan karena tidak memerlukan biaya yang sangat tinggi.

Seperti cita-cita atau impian lainnya, menjadi pro player juga memerlukan konsistensi dan pengorbanan yang besar, khususnya pengorbanan waktu. Meskipun tidak memerlukan biaya yang tinggi, menjadi pro player memerlukan waktu yang cukup banyak karena pemain harus memiliki dedikasi tinggi.

Pengorbanan waktu tersebut mungkin akan terbalas bila pemain dapat menjadi pro player di FF. Karena FF adalah game battle royale yang mempunyai banyak peminat khususnya di Indonesia, pemain yang ingin menjadi pro player harus mengorbankan waktunya untuk menjadi yang terbaik.

Banyaknya peminat game FF membuat scene esports FF sangat kompetitif. Sudah banyak bermunculan pro player yang memiliki jam terbang tinggi. Pro player tersebut merupakan seseorang yang telah menguasai game dan memiliki bakat dalam memainkan game FF.

Berikut adalah tips dan cara menjadi pro player di FF. Vicigers perlu mengingat bahwa menjadi pro player tidak semudah membalikkan telapak tangan. Jadi, bila Vicigers ingin menjadi pro player, harus memiliki keahlian tersendiri. Yuk simak cara selengkapnya di bawah ini!

Baca Juga: 5 Set FF Keren Sederhana, Tampil Lebih Menarik!

Cara Menjadi Pro Player di FF

Gunakan Device yang Cocok

Device Free Fire
Device Free Fire. Source: Dunia Games

Bermain Free Fire memerlukan device atau smartphone yang memumpuni. Dengan kinerja yang cepat, smartphone canggih akan mempermudah pemain untuk mencapai booyah dan mungkin bisa menambah keahlian tersendiri.

Contohnya, bila memiliki FPS atau Frame Per Second yang tinggi, permainan akan terasa lebih lancar. Jadi, bila memiliki smartphone canggih, mungkin hal tersebut bisa menjadi sebuah keuntungan. Namun, smartphone murah sudah bisa menjadi device bermain Free Fire.

Sudah banyak smartphone murah yang mampu membuat pemain nyaman dalam bermain Free Fire. Salah satu faktor lainnya adalah referesh rate. Refresh rate adalah rate seberapa sering layar smartphone ter-refresh. Semakin tinggi refresh rate, semakin lancar juga permainan FF dan semakin tinggi juga respons yang terjadi, sehingga bisa lebih cepat melihat musuh.

Selain device atau smartphone yang cocok, pemain juga harus mengenali faktor-faktor dalam game yang bisa menjadi sebuah keuntungan. Yuk simak pembahasannya di bawah ini!

Baca Juga: 5 Skill Karakter FF Untuk CS OB35, Gunakan Ini!

Pahami Karakter dan Role

Karakter FF
Karakter FF. Source: KINCIR

Free Fire menyediakan banyak karakter yang memiliki keunikan tersendiri. Contohnya adalah Alok, Wukong, Kelly, hingga karakter baru bernama Anitta.  Mereka memiliki keahlian tersendiri sehingga pemilihan karakter sangat krusial dalam kemenangan sebuah pertandingan.

Uniknya, game battle royale ini memiliki role berbeda-beda. Role tersebut seperti rusher, sniper, hingga support. Pemain harus memahami setiap role yang tersedia agar pengetahuan tersebut bisa menjadi sebuah keuntungan dalam peperangan.

Saat memilih role, usahakan untuk menyesuaikan juga dengan gaya bermain. Bila pemain suka dengan pertempuran jarak jauh, pemain bisa memilih role sniper karena seperti namanya, sniper cocok untuk menembak musuh dari jarak yang jauh.

Jadi, pemilihan role sangat krusial dalam game Free Fire ini. Membangun tim yang kuat akan berisikan role-role yang saling membantu agar bisa booyah. Kenali karakter dan role sehingga pemain akan lebih cepat beradaptasi terhadap game battle royale yang memiliki role. Sehingga, pemain akan lebih cepat juga menjadi pro player di FF.

Baca Juga: Semua yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Karakter Baru Anitta Free Fire

Raih Top Rank Free Fire

Rank Heroic
Rank Heroic. Source: YouTube/Gyan Gaming

Menjadi pro player di FF berarti seorang pemain memiliki keahlian yang luar biasa jauh lebih tinggi daripada pemain FF biasa. Seorang pro player dapat membuktikan hal tersebut dengan menjadi top rank Free Fire.

Biasanya, pro player memiliki rank Heroic, rank yang paling tinggi dalam game FF ini. Jadi, sebelum mengorbankan waktu yang banyak demi mencapai mimpi sebagai pro player, korbankanlah sedikit waktu untuk meraih Heroic.

Scene Esports FF sama kompetitifnya dengan esports lain. Bila seorang pemain kesusahan menyentuh Heroic, akan susah juga dalam mengikuti kompetisi esports FF. Mungkin akan bisa bertahan dalam kompetisi esports FF, namun pemain tersebut membutuhkan tingkat keuntungan yang tinggi.

Raihlah Heroic terlebih dahulu sebelum meninggalkan segalanya demi menjadi pro player. Buktikan bahwa Vicigers memiliki bakat yang ekstra dan luar biasa jauh lebih dari pemain FF biasa.

Latihan dan Ikuti Turnamen

Turnamen Pro Player FF
Turnamen FFIM Finals. Source: FF Esports ID

Setelah menyentuh rank tertinggi dalam game FF dan sudah memiliki komitmen untuk menjadi pro player di FF, latihanlah dengan serius. Latihan ini sangat krusial agar bisa menjadi lebih baik dari hari kemarin.

Refleks, aim, dan strategi perlu dilatih karena sangat krusial sehingga pemain dapat menjadi pro player di FF. Latihan dengan terus bermain FF agar skill tetap terasah. Jangan cepat menyerah dan selalu ingat impian sebagai pro player FF.

Latihlah strategi dalam bermain FF. Tidak hanya tembak-tembakan, game battle royale ini juga memerlukan strategi agar memenangkan sebuah pertandingan atau booyah. Gunakanlah granat dan Gloo Wall agar mendapatkan keuntungan tersendiri dalam game.

Setelah latihan, ikutilah turnamen FF yang tersedia. Dengan memenangkan berbagai turnamen, pemain akan memiliki nama dan terkenal dalam kalangan esports FF.

Tidak mudah memenangkan sebuah turnamen atau kompetisi FF. Setiap pemain memerlukan skill dan bakat yang luar biasa. Dengan cukup latihan, pemain dapat mendominasi scene esports FF.

Demikian pembahasan tentang cara menjadi pro player di FF. Untuk keperluan top up Diamond Free Fire, kunjungi VC Market by VCGamers dan dapatkan promo yang tersedia.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!