Adaptive Attack Adalah? Mengenal Konsep Serangan MLBB. Sumber: Official Site
Adaptive Attack Adalah? Mengenal Konsep Serangan MLBB
Adaptive attack adalah salah satu konsep yang Moonton perkenalkan semenjak Season 33 resmi live. Yap, ini mereka berlakukan dalam rangka “membenahi” sistem mekanik MLBB.
Selain dapat meringkas mekanik yang ada, konsep ini juga memberi fleksibilitas dalam meracik build. Nah buat yang belum paham-paham banget konsepnya, mending cekidot deh.
Baca juga:
Para punggawa Land of Dawn berpengalaman pasti sangat familiar dengan konsep yang satu ini. Tapi bagi mereka yang baru main atau malah sudah lama vakum pasti akan asing.
Pasalnya, Moonton baru memperkenalkan sistem ini pada patch note 1.8.92 yang rilis pada pertengahan 2024 lalu. So, umurnya terbilang masih “belia”: baru sekitar 4 season saja.
Nah, ringkasnya, adaptive attack adalah sistem yang membuat damage serangan kamu menyesuaikan dengan tipe hero secara otomatis: lebih cenderung ke physical atau magical.
Jika atribut ini tersemat, maka hero apapun sah-sah saja menggunakannya. Player jadi gak perlu bingung deh. Apalagi sampai merasakan yang lebih parah: tertuduh gak paham build!
Sekarang beranjak ke unsur praktis dari sistem ini. Dengan begitu, kamu bisa dengan mudah memahami konsepnya secara lebih utuh. Sebenarnya, ini gak sulit kok untuk dipahami.
Teknisnya, sistem ini bakal bikin item atau emblem/talent tertentu bisa otomatis kasih physical atau magical damage. Tentu ini akan dipadankan dengan karakteristik hero-nya.
Jika hero kamu punya lebih banyak atribut physical attack daripada magic power, maka item ini akan otomatis meningkatkan atribut physical. Dan ini juga berlaku sebaliknya.
Lantas bagaimana jika ternyata physical attack dan magic power hero-nya “ndelalah” sama? Nah jika begitu, maka yang dijadikan patokan barulah tipe damage dari (skill) sang hero.
Yang penting kamu ingat adalah bahwa atribut ini sangat “eksklusif”. Kamu harus tahu item dan emblem/talent apa sajakah yang memilikinya supaya enggak sampai salah build.
Dan saatnya ke pembahasan utama yakni daftar lengkap item, emblem, serta talent yang memiliki atribut adaptive attack. Silahkah kamu simak baik-baik dan hapalkan juga ya:
Baca juga:
Nah itulah tadi pembahasan lengkap mengenai adaptive attack. Jika kamu merasa artikel ini bermanfaat, jangan lupa share juga ke sosial mediamu dan teman-teman lainnya ya!
This website uses cookies.