Rekomendasi Item Build Thamuz Tersakit 2022

hero counter Fredrinn

Kita akan mengulas tentang item build Thamuz tersakit tahun 2022. Kamu dapat mencoba rekomendasi item build Thamuz tersakit ini untuk bertarung dengan hero lawan di Land of Dawn.

Kita perlu mengetahui item build Thamuz tersakit 2022 ketika memilih untuk menggunakannya di dalam game. Karena hal itu akan mempengaruhi permainan kita di dalam game.

Kamu tentu bisa saja memilih item build Thamuz tersakit secara acak. Tapi, hal itu akan berpengaruh pada permainan kamu.

Baca juga: Hero Stack Terbaik di Mobile Legends, Gunakan Ini!

Bahkan, bisa berakibat fatal pada kemenangan Thamuz di dalam game. Kamu bisa saja kalah dan menjadi beban buat teman satu tim kamu.

Oleh karena itu, kamu harus memilih item build Thamuz tersakit yang paling cocok dengan penampilannya di dalam game.

Caranya yakni dengan memahami skill dan juga kemampuan dari hero kamu. Sehingga, kamu dapat menentukan piliihan item yang tepat untuk dibeli ketika menyusun item build Thamuz tersakit.

Skill Thamuz Mobile Legends

Thamuz Mobile Legends

Sebelum mengulas rekomendasi item build Thamuz tersakit, kita akan mengulas soal skill yang dimiliki hero ini terlebih dahulu.

Kita perlu mengeteahui skill Thamuz dan memahaminya. Sehingga, kita dapat bermain dengan baik saat berada di dalam game.

Selain itu, kita tahu skill mana yang akan kita gunakan saat awal game dan bagaimana cara bermain Thamuz dengan baik.

Berikut ini merupakan Skill Thamuz di game Mobile Legends: Bang Bang.

Pasif – Grand Lord Lava

Skill pasif Thamuz adalah Grand Lord Lava. Dia akan memakai senjata, Scorch yang memberikan damage ke hero lawan secara terus menerus sebesar 12 (+5% Total Physical ATK) (Physical Damage) hingga mencapai 3 Stack.  Movement Speed dari Thamuz juga akan meningkat 25 persen ketika dia tak membawa Scythes.

Ketika dia mengambil Scythes maka Basic Attack berikutnya akan meningkat serta memberikan sebanyak 100 persen Damage. Hal itu juga akan membuat hero lawan terkena efek Slow hingga 30 persen.

Selain itu juga akan menyemburkan energi lava yang bakal meledak setelah 2 detik serta memberikan 50 (+110% Total Physical ATK) (True Damage).

Kamu perlu memberikan Damage lebih banyak dan menimbulkan banyak genangan Lava di area hero lawan sedang berkumpul.

Baca juga: 10 Hero Split Push Mobile Legends, Turret Lawan Auto Habis Bro!

Skill 1 – Molten Scythes

Skill 1 Thamuz adalah Molten Scythes. Nantinya dia akan melempar Scythe ke arah yang ditentukan. Kemudian, mereka bakal memberikan Physical Damage sebesar 50( +60% Total Physical ATK) ketika berjalan pada jarak tertentu maupun saat mengenai hero lawan yang pertama.

Hal itu akan membuat hero lawan yang berada paling dekat dengan dia mengalami efek Slow sebesar 30 persen.

Selain itu, setiap 0.5 detik juga akan memberikan sebesar 45 (+20% Physical ATK Tambahan) (Physical Damage) setiap 0.5 detik.

Scythe bakal kembali ke Thamuz sesaat setelah sudah meninggalkan Thamuz dalam waktu dan jarak tertentu. Hero kamu pun bisa mendekati Scythe dan kembali mengambilnya.

Skill ini disebut sebagai skill inti Thamuz. Kamu bisa mendekati hero lawan setelah Movement Speed mendapatkan peningkatan. Lalu, serang lawan kamu menggunakan Attack yang diperkuat.

Baca juga: Rekomendasi Build Yu Zhong Tersakit 2022

Skill 2 – Chasm Trample

Skill 2 Thamuz adalah Chasm Trample. Hero ini akan lompat ke arah yang ditentukan. Kemudian, dia memberikan 230 (+60% Physical ATK Tambahan) (Physical Damage). Hal itu menyebabkan efek Slow sebesar 25 persen ke hero lawannya saat mendarat.

Scythes akan kembali ke Thamuz dan Molten Scythes bakal segera me-reset Cooldown miliknya apabila Scythes masih berjalan.

Kamu bisa menggunakan skill ini untuk kembali mengambil sabit dan mengejar hero lawan atau mendarat di jalur tim lawan kamu.

Skill Ultimate – Cauterant Inferno

Skill Ultimate Thamuz adalah Cauterant Inferno. Hero ini akan menyemburkna Lawa yang dia miliki.

Hal itu akan membuat hero lawan yang ada disekitarnya menerima Physical Damage sebesar 300 (+80% Total Physical ATK). Lalu, dia bakal menciptakan Cauterant Atmosphere di sekitarnya.

Atmosphere itu akan berlangsung dalam waktu 9 detik serta memberikan dia setiap 0.5 detik sebanyak 30 (+10% Physical ATK Tambahan) (Physical Damage).

Setiap memberikan Damage dengan Basic Attack atau Scythe, Thamuz akan memulihkan 2 persen Max HP. Selain itu, Attack Speed dia akan meningkat menjadi 1.22 kali. Kamu dapat melakukan regenerasi HP yang besar dengan Skill ini

Rekomendasi Item Build Thamuz Tersakit

Kali ini kita akan mengulas item build Thamuz tersakit 2022. Terdapat sejumlah item build Thamuz yang direkomendasikan untuk kamu gunakan di dalam game.

Mari kita simak item build Thamuz yang direkomendasikan Mobile Legends: Bang Bang.

Bloodlust Axe

Bloodlust Axe oke
Bloodlust Axe

Item pertama yang direkomendasikan yakni Bloodlust Axe. Item ini cocok untuk kamu beli saat menggunakan hero tersebut.

Item ini akan memberikan tambahan Physical Attack dan Cooldown Reduction untuk hero kamu.

Warrior Boots

Warrior-Boots - build Barats
Warrior Boots

Item selanjutnya untuk menyusun build Thamuz tersakit yakni Warrior Boots.

Item ini memiliki Pasif Unik-Valor. Physical Defense Thamiz akan meningkat 5 sampai 25 setiap menerima Basic Attack.

War Axe

War Axe oke
War Axe

Item selanjutnya yang merupakan build Thamuz tersakit yakni War Axe. Item ini memiliki Pasif Unik-Fighting Spirit.

Di mana, nantinya akan memberikan Damage kepada hero lawan Thamuz hingga sebanyak 9 Physical Attack dan 3 Physical Penetration selama 3 detik.

Queen’s Wings

Queens Wings
Queen’s Wings

Item selanjutnya yakni Queen’s Wings. Item ini juga direkomendasikan untuk kamu beli ketika hendak menyusun item build Thamuz tersakit.

Item ini memiliki Pasif Unik-Demonize. Sehingga, dapat mengurangi Damage hingga 20 persen saat HP dia 40 persen. Selain itu, juga meningkatkan Spell Vamp hingga 25 persen dalam waktu 5 detik.

Blade of Despair

Blade of Despire

Item selanjutnya yakni Blade of Despair. Item ini juga mepunyai Pasif Unik-Despair.

Sehingga, Physicall Attack Thamuz dapat meningkat 25 persen ketika menyerang hero lawan yang HP-nya di bawah 50 persen.

Immortality

Immortality

Item selanjutnya yakni Immortality. Dia akan mendapatkan HP dan Physical Defense.

Item ini memiliki Pasif Unik-Immortal. Nantinya, hero ini dapat Resurrect selama 2.5 detik usai tereliminasi serta mendapatkan 16% HP dan Shield yang bisa menyerap sebesar 220 sampai 1200 Damage.

Shield yang didapatkan Thamuz akan bertahan selama tiga detik.


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!