Build Ruby Tersakit 2023 untuk Offlaner

Build Ruby Tersakit

Menyusun item Build Ruby tersakit memang hal yang susah-susah gampang. Namun, user dari hero ini tentunya ingin mengetahui hal tersebut.

Player yang menggunakan Ruby sebagai role offlaner, tentunya tahu bahwa hero satu ini bisa menjadi hero yang menggendong tim meraih bintang jika dimainkan dengan benar.

Pernyataan ini sendiri bukan tanpa sebab. Pasalnya, Ruby sebagai hero fighter memiliki side role sebagai tank yang dapat membantunya untuk sustain, baik ketika dive-in team fight maupun di saat laning phase.

Dengan karakter tersebut, Ruby cocok digunakan oleh para punggawa exp. lane yang gemar melakukan inisiasi dan open war. Wajar jika player dengan mental lead yang baik akan punya “chemistry” kuat dengan hero-hero seperti ini.

Nah buat kalian para offlaner yang merangkap sebagai kapten tim/squad layaknya R7 di RRQ, cocok banget buat mendalami hero yang satu ini. So, biar gameplay kalian makin GGWP, simak terus ya artikelnya!

Baca juga: Vengeance Mobile Legends, Spell Balas Dendam Hero Land Of Dawn

Penjelasan Ruby Fighter-Tank

Ruby Fighter Tank
Ruby Fighter Tank. Sumber: VCGamers

Ruby sendiri turun ke Land of Dawn pertama kali di Season 3, tepatnya pada paruh awal tahun 2017. Kala itu role yang ia ampu masih merupakan fighter murni.

Namun dengan mekanik life steal area of effect (aoe) yang ia miliki, darah (HP) sang hero terkesan enggan surut. Semakin banyak musuh yang ia lawan, semakin deras pula pertambahan HP-nya.

Melihat karakteristik tersebut, Moonton selaku developer MLBB-pun akhirnya memutuskan side role tank untuknya semenjak patch note 1.4.76 original server. Dengan begitu, output physical damage aoe burst yang dimilikinya pun tidak akan setajam sebelumnya.

Baca juga: Menjadi Mage Jenius, Ini Kelebihan Hero Harley MLBB di Land Of Dawn

Skill Ruby

Skill Ruby
Skill Ruby. Sumber: VCGamers/Pinterest

Satu yang perlu digarisbawahi bahwa Ruby adalah hero initiator lifesteal. Ini berarti semua skillnya, tidak hanya dibekali kemampuan crowd control oleh sang developer, tapi juga memiliki durability yang tangguh.

Berikut adalah penjelasan skill sang hero:

  1. (Passive) Let’s Dance!: Pasifnya memberikan tambahan efek lifesteal. Ini juga berlaku dari item yang ia gunakan. Selain itu setiap ia melakukan skill, ia mendapatkan kesempatan satu kali blink ke arah yang ditentukan analog. Ketika blink, ia juga mendapat tambahan armor dan magical defense.
  2. (Skill 1) Be good!: skill satu Ruby sifatnya hanya poke damage. Meski begitu ini dapat menjadi opener combo yang baik karena dilengkapi dengan ada efek slow bagi hero musuh lawan.
  3. (Skill 2) Don’t run, Wolf King!: Skill 2 sang hero membuat ia berputar mengayunkan sabitnya. Skill ini memiliki crowd control yang dapat membatalkan casting skill musuh walhasil efek pull-in aoe bagi semua target di sekitarnya. Skill inilah yang dapat menjadi sumber lifesteal utama sang hero.
  4. (Ultimate) I’m offended!: Ruby “ngarit” musuh secara horizontal dalam aoe berbentuk kipas. Semua hero musuh yang berada dalam jarak aoe-nya akan tertarik ke arah sang hero. Jika dikombinasikan dengan spell Flicker, jarak tarikannya bisa menjadi lebih jauh lagi. Ulti-nya ini memberikan physical damage kepada musuh yang terkena, serta memberikan stun selama 0,5 detik.
Baca juga: Item Build Clint Tersakit di Mobile Legends, Ksatria Land Of Dawn!

Item Build Ruby Mobile Legends

Build Item Ruby
Build Item Ruby. Sumber: VCGamers

Alih-alih terbilang imba, dari mekaniknya saja, ia sudah tidak cukup ampuh lagi untuk mengimbangi tuntutan meta yang sekarang. Para player seakan menganggap hero ini tak kasat mata: di pick jarang, di banned juga malah membuang-buang kesempatan.

Meski begitu bukan berarti hero ini tidak layak untuk dimainkan. Asalkan diiringi oleh build yang baik, Ruby masih bisa disandingkan dengan hero-hero lineup exp lane lainnya. Berikut adalah racikannya:

  1. Endless Battle: Awali dengan item ini, khususnya sang “Pedang Biru” (lit. Azure Blade), karena Ruby butuh mana. Tidak perlu takut kekurangan movement speed di awal, karena pasif ruby cukup membuatnya mobile.
  2. Warrior/Tough Boots: Lanjutkan dengan item movement berikut agar sang fighter cukup durable, baik ketika by one maupun team fight. Disesuaikan sesuai kebutuhan armor ataupun magical def.
  3. Queen’s Wings: Tentu ini merupakan item wajib untuk hero lifesteal manapun. Selain memberikan damage reduction, item ini juga memberikan tambahan physical attack – cocok untuk mereka yang doyan adu mekanik.
  4. Haas Claw: Cukup dua kata untuk menggambarkan item ini yakni “lifesteal” dan “physical attack” – item wajib lainnya untuk hero-hero seperti Ruby.
  5. War Axe: Item physical attack durability yang sering digunakan oleh para fighter exp lane.
  6. Blade of Despair: Item final untuk menggenjot damage ulti.
Baca juga: Tips Gameplay Change di Mobile Legends, Kuasai Land Of Dawn!

Emblem Ruby

Sedangkan untuk emblem Ruby, Vicigers dapat memilih emblem fighter dengan talent Festival of Blood yang bisa memberikan tambahan spell vamp setiap mendapatkan kill (dapat di stack).

Baca juga: Tips Main Beatrix MLBB Untuk Pemula, Marksman Paling Unik di Land Of Dawn!

Demikian ulasan tentang semua hal yang perlu kamu tahu tentang Ruby.

Jangan lupa, kumpulkan skin dari hero kesyangan kamu dengan membelinya menggunakan Diamond.

Nah, Top Up Mobile Legends Termurah dan Tercepat di VCGamers Marketplace sekarang juga! Boleh Diadu!


Mau Dapat Informasi Terbaru di Dunia Web-3, Game, dan Teknologi Metaverse?

Yuk isi email kamu di bawah!